Eloknya Dekorasi Resepsi Pernikahan Rini Mengukir Kasih Keluarga

LAMPUNG SELATANPROFIL & SOSOK

Lampung Selatan-
Kehadiran cinta memang tidak mampu kita lihat, tetapi bisa kita rasakan, seperti indahnya perpaduan Dekorasi persiapan resepsi pernikahan Rini Anggraini T, A.Mpd.P Putri ketiga Bapak Tarmizi Zein, dan Ibu Yusmaini (Almarhumah) dengan Angga Putra Persada S.IP Putra pertama Bapak Zulkarnain dan Ibu Junaida, mengukir kasih sayang keluarga.

Dominasi warna putih tampak selaras dengan nuansa latar kursi pengantin, Rangkaian warna-warni yang menghiasi beberapa sudut pelaminan baik didalam maupun luar ruangan.

Ditambah dengan barisan papan bunga ucapan selamat, terlihat semakin elok saat berpadu dengan ornamen di sekeliling tarub, meski sekilas terkesan polos, pelaminan tampak mewah.

Baca Juga:  Datang ke Lampung Ganjar Pranowo Disambut Adat

“Segala persyaratan untuk prosesi pernikahan keponakan kami Rini sudah dipersiapkan, semaunya tidak luput dari bantuan sanak saudara, kerabat dan teman,” ujar M.yusuf Paman calon mempelai wanita. Jumat (4/12/2020)

Yusuf juga mengucapkan terima kasih yang Sebesar-besarnya kepada panitia dengan segenap tenaga dan pikiran telah membantu, untuk mensukseskan resepsi pernikahan keponakannya yang akan dilaksanakan pada hari sabtu besok.

“Merupakan suatu kehormatan dan kebahagiaan bagi kami sekeluarga besar apabila sanak saudara dan teman-teman berkenan hadir dalam acara resepsi pernikahan keponakan saya, untuk memberikan doa restu kepada kedua mempelai yang insya allah akan diselenggarakan pada hari Sabtu 5 Desember 2020, dikediaman mempelai wanita Jalan RA Basyd Vila Radar Surya Lestari Blok A1 No1 Karang Sari Jati Agung, Lampung Selatan”. Terang Yusuf.

Baca Juga:  5 Dubes Timur Tengah Tiba di Lampung Jajaki Peluang Investasi

Menurut Yusuf proses pernikahan dan resepsi ini, pihaknya tidak mengerjakan adat istiadat, hanya menggelar acara inti, yaitu ijab kabul, dan resepsi secara seremonial.

“Saya ucapkan terimakasih serta penghargaan yang setinggi-tingginya kepada, lebu benulung, kemenan, kemaman, dan seluruh keluarga atas semua dukungannya, baik itu berupa materi, tenaga, sunbang saran pemikiran, semoga semua pengorbanan menjadi amal ibadah kita semua, amin”. tukasnya.
Penulis: Asep.

 899 kali dilihat