Fauzi Malanda : Mari kita Berantas Narkoba dan maksiat

Fauzi Malanda : Mari kita Berantas Narkoba dan maksiat
BNM RI

Bandar Lampung-
Pemberantasan Narkotika dan Obat berbahaya, semakin marak dan terkesan tidak pernah teratasi. Demikian Ungkapan Ketua Umum Brantas Narkotika dan Maksiat (BNM RI) Fauzi Malanda RDB di dampingi Staf khusus nya Anggi Julian dan Ahmad Solihin di Kantor Pusat, Jl Laksamana Malahayati No 88 Teluk Betung, selasa 19 Januari 2021.

Peran Serta masyarakat sangat diperlukan untuk melakukan pemberantasan Narkoba saat ini, Tak kan mungkin bisa Selesai hanya mengandalkan Badan Narkotika Nasional (BNN) atau Kepolisian saja.

Peredaran Narkoba terjadi di Masyarakat dan yang akan menggunakan barang haram tersebut juga masyarakat. Maka menurut fauzi, Sangat diperlukan Peran Serta masyarakat Untuk pemberantasan narkoba serta perbuatan maksiat ditengah tengah kehidupan masyarakat.

Baca Juga:  BNM RI Lembaga penggiat non-diva Hadir Untuk Menyelamatkan Masyarakat dari Narkoba

“Sebagai lembaga Penggiat Narkoba dan Pemberantas Maksiat (BNM RI) tidak pernah Surut untuk melakukan Penyuluhan dan melakukan pemantauan Tempat-tempat yang dapat diduga terjadinya transaksi narkoba serta perbuatan maksiat,”ungkap Fauzi.

Fauzi Malanda Sebagai Pemimpin Tertinggi Organisasi ini yang dikenal tegas, Meminta Pemerintah serta aparat penegak hukum di Nusantara ini khusus di Provinsi Lampung jangan diam.

“Kami lembaga non diva saja mampu berbuat apa lagi lembaga pemerintah yang memiliki anggaran lakukan pengawasan di masyarakat dan lakukan Operasi atau razia, banyak tempat tempat penginapan yang digunakan untuk perbuatan maksiat, adanya penjualan bebas minuman keras yang beredar di masyarakat bebas nya hiburan malam beroperasi, mana tidak ada pengawasan apalagi tindakan,”kata Fauzi.

Baca Juga:  BNM RI Memantau Hari Pertama Pendaftaran Pasangan Calon Bupati dan Wakil Bupati Pesisir Barat

Sambung Fauzi, “jika Pemerintah Tidak mengetahui itu, silahkan temui kami BNM RI Akan kami tunjukkan tempat dimaksud, masa Pemerintah kalah tanggap dengan Organisasi masyarakat,”imbuh nya.

Dewan Pimpinan Pusat Brantas Narkotika dan Maksiat (BNM RI ) Bekerja untuk masyarakat memberi penyuluhan akan bahaya narkoba dan maksiat dalam menjalankan tugas berdasarkan tekad, dengan harapan masyarakat dapat memahami akan bahaya narkoba setidak nya dapat memantau keluarga nya sendiri.

Baca Juga:  BNM Kecamatan Enggal dan Tanjung Karang Timur Berbagi Takjil

“Dari kemauan dan niat tulus itu yang insyaallah pahala dari Allah Swt yang kami dapat, mari kita Berantas Narkoba dan maksiat yang semakin meningkat, ini agar masyarakat tidak menjadi korban para perusak dan pengedar narkoba di bumi ini”.Tutup Fauzi. (*)

 861 kali dilihat