FKPPI Rayon Bumiayu Brebes Beri Kejutan di HUT TNI Ke-75

JAWA TENGAH

Brebes, (LV) – Keluarga besar FKPPI Rayon Bumiayu, Kecamatan Bumiayu, Kabupaten Brebes, Jawa Tengah, memberikan kado spesial kepada keluarga besar Koramil 08 Bumiayu, Kodim 0713 Brebes, di HUT TNI ke-75, yang jatuh pada 5 Oktober 2020.

Mereka mengejutkan pihak Koramil tersebut, karena secara tiba-tiba memasang banner ucapan dan nasi tumpeng.

Disampaikan Kepala FKPPI Rayon Bumiayu, Dwi Hari Basuki (51), kedatangan mereka untuk mewakili FKPPI Kabupaten Brebes guna memberikan surprise kepada TNI Brebes, khususnya di Koramil Bumiayu.

Baca Juga:  Babinsa Kemlayan Hadiri Sosialisasi dan Pelatihan Tenaga Kerja Cash Form Work Tahun 2021

“Atas nama keluarga besar FKPPI Kabupaten Brebes, mengucapkan selamat ulang tahun TNI yang ke-75, semoga bertambahnya usia, TNI semakin propesional dalam mengawal kedaulatan NKRI, tetap jaya, dan lebih dicintai rakyat,” ungkap mantan kades periode 2007-2019 itu.

Dirinya berharap, momentum ulang tahun tersebut, akan menjadikan FKPPI Rayon Bumiayu lebih solid untuk bersama-sama sama satu hati mengawal kedaulatan NKRI.

Sementara itu, Danramil 08 Bumiayu, Kapten Armed Jupriadi, mengucapkan terima kasih atas support FKPPI Rayon Bumiayu, terlebih saat Kodim Brebes sedang menggelar TMMD Reguler 109 di Desa Kalinusu, Bumiayu.

Baca Juga:  Babinsa Ajak Warga Tetap Terapkan Protkes Dalam Kegiatan Musrenbangdes

Menurutnya, sumbangsih tenaga yang diberikan di pekerjaan infrastruktur TMMD, sangat memperingan pekerjaan Satgas TMMD. Pun dengan bantuan sosial berupa ratusan telur ayam mentah, sangat membantu masyarakat setempat saat krisis ekonomi pandemi covid.

Puncak acara dilakukan doa, tiup lilin, pemotongan tumpeng, dan diakhiri dengan makan bersama. (Aan)

 643 kali dilihat