Gubernur Apresiasi Kinerja Bidang Peternakan Lampung

Featured Video Play Icon
BERITA PHOTO

Pesawaran, lampung visual.com-
Gubernur Lampung Arinal Djunaidi memberikan apresiasi kinerja Bidang Peternakan Lampung, hal tersebut terungkap saat digelarnya Rapat Koordinasi dan Evaluasi Program Upaya Khusus Sapi Indukan Wajib Bunting (Upsus Siwab) 2019, di Pulau Tegal Mas, rabu (18 Desember 2019).

Diketahui, pada pelaksanaan Program Upsus Siwab 2019, Provinsi Lampung meraih peringkat dua kinerja upsus siwab terbaik nasional.

Dalam arahannya, Gubernur Lampung Arinal Djunaidi, mengingatkan jajaran peternakan se-provinsi Lampung dengan prestasi yang telah diraih, agar memiliki arti bagi peningkatan kesejahteraan rakyat Lampung, khususnya untuk mewujudkan Peternak Rakyat Lampung Berjaya.

Baca Juga:  Respon cepat Pemerintah Kabupaten Lampung Utara Mealokasikan Dua Tangki Air Bersih

Selain itu, Gubernur Lampung Arinal Djunaidi masih dalam pengaruhnya, merasa terganggu dengan adanya impor daging ke Provinsi Lampung, hal tersebut dikarenakan impor tersebut berpengaruh terhadap nilai jual sapi peternak rakyat.

“Para peternak rakyat memohon perlindungan kepada pemerintah agar menolak impor daging karena berpengaruh kepada nilai jual sapi rakyat. Padahal Lampung produksinya peringkat dua di sumatera dan mensuplai pulau Jawa, oleh karenanya tidak pantas Lampung melakukan impor.” Kata Arinal Djunaidi.

Arinal Djunaidi menambahkan, dibutuhkan kepedulian jajaran peternakan Lampung agar bisa bangkit mewujudkan Peternakan Lampung Berjaya. Terlebih Lampung memiliki 11 komoditas strategis termasuk ayam dan telur yang mensuplai kebutuhan secara nasional.

Baca Juga:  Ketua LKKS Riana Sari Arinal Bagikan Ribuan Nasi Kotak untuk Masyarakat Kurang Mampu

Oleh karenanya, dalam waktu dekat secara organisasi Bidang Peternakan akan dipisah dari Bidang Perkebunan dan kembali berdiri sendiri menjadi Dinas Peternakan dan Kesehatan Hewan agar lebih fokus dengan berbagai program peternakan baik dari pusat maupun daerah.

Dalam momen yang sama, Gubernur Lampung Arinal Djunaidi, berkesempatan menyerahkan secara simbolis penghargaan kepada Bidang Peternakan Kabupaten Kota yang berprestasi dalam meningkatkan populasi sapi di Provinsi Lampung.

Diketahui, untuk kinerja Program Siwab terbaik 2019 Provinsi Lampung diraih oleh Kabupaten Lampung Selatan, disusul Kabupaten Lampung Tengah dan Tulang Bawang Barat di tempat kedua dan ketiga.

Baca Juga:  Kementan RI Laksanakan Embrio Transfer

Sementara, untuk Kinerja Pelayanan Gangguan Reproduksi Sapi terbaik satu diraih oleh Kabupaten Pringsewu, disusul oleh Kabupaten Lampung Selatan dan Lampung Tengah.
Penulis: Edra
Editor: Basri

 5,565 kali dilihat

Tagged

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan.