Hadir di Tubaba Anindya N.Bakrie Siap Mencalonkan Diri Sebagai Ketum Kadin Indonesia

HOMENASIONALTULANG BAWANG BARAT

Tulang Bawang Barat , (LV) –

Kamar Dagang dan Industri Indonesia (KADIN) Provinsi Lampung melakukan serangkaian agenda Safari Ramadhan Bersama Anindya N. Bakrie.

Dalam agenda tersebut organisasi pengusaha Indonesia yang bergerak di bidang perekonomian, Berbagi berkah Ramadhan kepada puluhan anak yatim, Berlangsung di Sesat Agung Islamic Center Kabupaten Tulang Bawang Barat (Tubaba), Sabtu, (24/04/2021).

Pemberian Santuan Kepada Anak Yatim Yang dilakukan Anindya N.Bakrie

Ketua Umum Kadin Provinsi Lampung Dr.Muhammad Kadafi,SH.,M.H. , mengucapkan selamat datang di Lampung Anindya N.Bakrie Wakil Ketua Umum Kadin Bidang Organisasi Keanggotaan dan Pemberdayaan Daerah yang juga calon Ketua Umum Kadin Indonesia.

“Selamat datang untuk Kakanda Anindya N.Bakrie di Provinsi Lampung , Perjalanan kesini serasa merupakan pulang kampung karena 100 tahun lalu nenek moyang calon ketua umum kadin Indonesia itu asli Menggala Lampung”ucapnya

Baca Juga:  Tentara Juga Kebut Pembangunan Jamban
Ketua Umum Kadin Provinsi Lampung Dr.Muhammad Kadafi,SH.,M.H. ,

Mendengar Anindya N.Bakrie yang ingin mencalonkan diri sebagai ketua umum Kadin Indonesia, Dirinya menyatakan siap mendukung langkah putra Aburizal Bakrie tersebut.

“Setelah sekian lama kita menanyakan kapan berniat untuk mencalonkan diri sebagai ketua umum Kadin Indonesia akhirnya Anindya N.Bakrie melangkah untuk menjadi Ketua Umum, Kita anggota dan pengurus Kadin Indonesia kabupaten/kota Lampung akan mendukung penuh apa yang menjadi niat dirinya”ungkapnya

Senada dikatakan Bupati Tulang Bawang Barat Umar Ahmad dirinya juga memberikan dukungan kepada hajat Anindya Bakrie untuk melangkah diri sebagai calon Ketua Umum Kadin Indonesia.

Baca Juga:  Tentara Mulai "Bongkar" Rumah Mbah Saki
Bupati Tulangbawang Barat Umar Ahmad

“Semoga apa yang menjadi niat dan hajat Anindya N.Bakrie dapat terwujud, dan kita pemerintahan kabupaten Tulang Bawang Barat meminta kepada Kadin Indonesia dapat menemani langkah pulang ke masa depan menuju Tubaba”ujarnya

Dalam kesempatan itu Anindya N.Bakrie Calon Ketua Umum Kadin Indonesia mengatakan, dirinya telah lama berkecimpung di organisasi Kadin Indonesia dan siap maju mencalonkan diri sebagai ketua umum.

Anindya N.Bakrie

“selama 15 tahun saya di kadin Indonesia disana sudah kita anggap sebagai rumah sendiri maka dari itu sumbangsih kita fokuskan untuk kadin Indonesia, Terimakasih atas dukungannya, sudah saatnya putra Lampung memimpin dengan Moto bukan hanya maju , tetapi bersatu kita maju “pungkasnya.

Baca Juga:  Pengurus SMSI Se-Kepri Dilantik

Hadir juga dalam kegiatan tersebut Perwakilan Kadin Indonesia , NTB, Papua Barat , Gorontalo dan Sumatera serta tamu undangan lainnya.

Penulis : YP/Adri

Loading

Tagged