Hadiri MPLS di SMA Negeri 1 Gedung Meneng, Ini Materi Yang Disampaikan Bhabinkamtibmas

Hadiri MPLS di SMA Negeri 1 Gedung Meneng, Ini Materi Yang Disampaikan Bhabinkamtibmas
TULANG BAWANG

Tulang Bawang, (LV)
Tahun ajaran baru diawali dengan kegiatan masa pengenalan lingkungan sekolah (MPLS) yang diselenggarakan oleh pihak sekolah.

Dalam kegiatan MPLS ini, dimanfaatkan oleh personel Bhabinkamtibmas Polsek Gedung Meneng, Polres Tulang Bawang, Polda Lampung, memberikan penyuluhan kepada peserta didik baru.

Adapun salah satu sekolah yang menyelenggarakan kegiatan MPLS yakni SMA Negeri 1 Gedung Meneng, Kecamatan Gedung Meneng, Kabupaten Tulang Bawang.

“Hari Senin (18/07/2022) pagi, personel kami yang terdiri dari Kanit Binmas bersama Bhabinkamtibmas memberikan penyuluhan kepada peserta didik baru di SMA Negeri 1 Gedung Meneng,” kata Kapolsek Dente Teladas, Iptu Zulian, SH, mewakili Kapolres Tulang Bawang, AKBP Hujra Soumena, SIK, MH, Selasa (19/07/2022).

Baca Juga:  Pengedar Narkotika Ditangkap Satresnarkoba Polres Tulang Bawang

Lanjutnya, kegiatan MPLS yang berlangsung di SMA Negeri 1 Gedung Meneng ini diikuti oleh 120 orang yang merupakan peserta didik baru.

Kapolsek menjelaskan, adapun materi penyuluhan yang disampaikan pada kegiatan MPLS berupa pencegahan terhadap kenakalan remaja, penyalahgunaan narkotika, dan peraturan lalu lintas.

“Harapannya, dengan telah diberikan penyuluhan terhadap 120 orang peserta didik baru di SMA Negeri 1 Gedung Meneng, mereka nantinya tidak akan terlibat tindak pidana, aksi tawuran, penyalahgunaan narkotika dan tidak melanggar aturan di dalam berlalu lintas,” jelas Iptu Zulian.

Baca Juga:  Polsek Menggala Tangkap Pelaku Curanmor Yang Merupakan Residivis Kasus Serupa

Ia menambahkan, kegiatan MPLS ini juga dihadiri langsung oleh Kepala Sekolah SMA Negeri 1 Gedung Meneng dan seluruh dewan guru SMA Negeri 1 Gedung Meneng. (*)

 288 kali dilihat