HIPMI CUP Tubabar Gelar Lomba Burung Kicau

HIPMI CUP Tubabar Gelar Lomba Burung Kicau
TULANG BAWANG BARAT

LAMPUNGVISUAL.COM,Tulang Bawang Barat-Dalam rangka memperkenalkan potensi Tubabar HIPMI CUP gelar lomba burung kicau. Himpunan Pengusaha Muda Indonesia (HIPMI) menggelar Lomba Burung Kicau. Acara tersebut digelar di halaman  Islamic Center kabupaten Tulang Bawang Barat. Acara beberapa waktu lalu, yang di ikuti peserta comunitas pecinta burung yang ada di provinsi Lampung.

Demikian diungkapkan Merdiayansyah selaku penanggung jawab kegiatan saat ditemui lampungvisual.com, Jum’at(12/5) mengungkapkan, tujuan digelarnya lomba tersebut diantaranya  memperkenalkan icon / monumen yang ada di kabupaten Tulang Bawang Barat. Kelas dilombakan yakni class Tugu Rato,Wajah Megow Pak, Sesat Agung,  yang terdiri 90 piala yang di bagikan kepada pemenang dan doorprisse…

Baca Juga:  Petani Tubabar Enggan Tanam Tembakau

Sementara itu salah satu panitia pelaksana Afif , mengungkapkan kegiatan lomba burung kicau cukup ramai peserta dan diikuti dari beberapa kabupaten yang ada di Lampung di mulai pukul 11.00 wib – 17.00 wib dan di bantu dewan Juri dari BNR.’ Acara ini diikuti para pecinta burung dari berbagai daerah yang ada di provinsi Lampung” ujarnya.

Yukri yang merupakan dewan juri dari BNR acara tersebut sangat berkesan dan harapannya bisa dilanjutkan saat yang akan datang.” Acara ini cukup meriah dan semoga bisa digelar lagi dimasa yang akan datang” pungkasnya.(CK-05).

 1,264 kali dilihat

4 thoughts on “HIPMI CUP Tubabar Gelar Lomba Burung Kicau

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan.