Ide Brilian Bupati Umar Ahmad, SP Wujudkan Kota Baru Tubaba Sangatlah Tepat

TULANG BAWANG BARAT

TUBABA, LAMPUNG VISUAL.COM-Gagasan Bupati Tulang Bawang Barat Umar Ahmad, SP yang akan menjadikan wilayah Way Abung sebagai kawasan Kota Barru Tubaba merupakan ide brilian. Karena hal ini akan mempercepat laju pembangunan daerah, dan akan mewujudkan kemakmuran dan kesejahteraan masyarakat. Demikian diungkapkan Ketua DPC Forum Komunikasi Mantan Aparatur Pemerintahan Tiyuh (Forkom Mantapt) Tulang Bawang Barat, H. Khoiri, S.Pd, MM kepada lampungvisual.com, Selasa (13-06-17).

Pria berkumis ini mengakui bahwa hal ini merupakan bukti pemerintah kabupaten Tubaba serius dalam menentukan langkah demi percepatan pembangunan daerah agar semakin menggeliat. Selain wujud nyata dari Nawacita Presiden RI Joko Widodo, perencanaan pembangunan Kota Baru tersebut sangat bermanfaat bagi masyarakat Tubaba.

“Program jangka panjang pak Bupati Umar Ahmad tersebut, yang akan menjadikan kawasan transmigrasi menjadi sebuah kawasan perkotaan baru merupakan ide brilian, dan harus didukung semua pihak,”tegasnya..

Baca Juga:  Meringankan Beban Masyarakat, Pemkab.Tubaba Gelar Pasar Murah Ramadhan di Sepuluh Titik

Selain itu lanjut dia, wilayah tiga kecamatan dari sembilan kecamatan sangat tepat menjadi kawasan kota, karena kawasan tersebut saat ini sebagai pusat perekonomian dari berbagai sektor, dan juga merupakan pintu gerbang kabupaten Hingga saat ini di tiga wilayah tersebut arus urbanisasi dari tahun ke tahun semakin meningkat, maka pertumbuhan dan perkembangan kota juga semakin meningkat, karena mereka merasa aman, nyaman, produktif  mendiami wilayah tersebut..

Dirinya optimis, dengan terwujudnya kota baru, diharapkan ke depannya dapat membuat perekonomian warganya semakin meningkat karena di kota baru Tubaba terdapat fasilitas industri, dan fasilitas komersial lainnya, seperti perdagangan, perusahaan, pabrik yang dapat menarik bagi para pengangguran untuk bekerja, sehingga dapat mengurangi angka pengangguran.

Baca Juga:  Rapat Koordinasi Pemkab Tubaba Edi Ismanto Haturkan Terima Kasih

Selain itu, kota baru juga dapat melahirkan  SDM handal yang dapat menciptakan sebuah inovasi baru karena kehidupan masyarakat di kawasan perkotaan pasti memiliki tingkat daya saing yang tinggi. Sehingga hal ini akan memacu setiap individu untuk terus menjadi produsen yang mampu berkarya sebagai produsen dan meninggalkan kebiasaan untuk menjadi konsumen.

Sebagai contohnya, kecamatan Tumijajar merupakan wilayah yang berkembang dengan sangat baik karena keberadaan pasar Dayamurni yang nyaman dan bersih, angkutan umum dengan standar profesional terukur, taman hiburan, sarana pendidikan dan kesehatan. Belum lagi potensi yang ada di Tulang Bawang Udik, sangat cocok dijadikan kawasan wisata kota baru Tubaba. Karena wilayah ini terdapat hamparan lahan yang indah seperti tiyuh Karta, Gunung Katun, dengan sungainya yang mengalir deras.

Baca Juga:  Gabungan Polsek Tumijajar Bersama BKO diterjunkan dalam pengamanan Pemungutan Suara

“Perkembangan sebuah kota dapat memberikan banyak dampak positif bagi para penduduknya, selain mengurangi pengangguran dan dapat melahirkan para ilmuwan baru hanyalah sebagian kecil dari dampak positif yang ditimbulkan dari hasil perkembangan kota.

Laporan : Jamaludin
Editor  : Gati susanto

 1,047 kali dilihat

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan.