Kades Harapkan Jajaranya Tidak Berpangku Tangan

JAWA TIMUR

Tulungagung,lampungvisual.com –

Kemakmuran masyarakat sebenarnya juga harus dilakukan secara bersama–sama antara pihak pemerintah dan seluruh warga masyarakat. TMMD 108 kodim 0807/Tulungagung telah menjadikan contoh masyarakat untuk maju.

TNI Manunggal Membangun Desa Reguler 108, Kodim 0807/Tulungagung telah membangkitkan semangat warga untuk terus membangun. Dengan begitu, dukungan harus terus diberikan kepada warga, agar setelah TMMD ini pembangunan di wilayah Desa Ngepoh tidak terlihat lambat, namun bagaimana agar pembangunaan terus maju.

Baca Juga:  TMMD KE-107 AMANAH TNI UNTUK RAKYAT

“Mari kita selaku pemerintah desa jangan berpangku tangan melihat semangat warganya, dengan cepat mari kita dorong terus agar pembangunan berjalan dengan cepat dan masyarakat segera hidup dalam kesejahteraan,” harap Sunaryo, Jumat (17/7/20).

Mungkinkah itu dapat dilakukan dengan cepat, tentunya semua itu bukan cepat dalam arti pembangunan secara menyuluruh, namun dalam membangun tidak pernah putus sehingga
pembangunan itu berkelanjutan.

“Dengan cepat tanggap terhadapa semangat masyarakat tentunya akan membuat masyarakat sendiri menjadi bangga dan dengan begitu mereka akan selalu merasa diperhatikan oleh pemimpinnya. Dengan doa seluruh warga semoga saya akan mampu untuk membawa semua warga menuju kemajuan dan kesejahteraan secara berkesinambungan dan menyeluruh,” harapnya. (*)

 343 kali dilihat

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan.