Kapten Inf. Dwi Haryanto: Gotong-royong Buat Pekerjaan Jadi Mudah

TMMD

LANDAK – Semangat gotong-royong warga dan Satgas TMMD 110 Kodim 1201/ Mempawah – Landak, seperti tak pernah kendur ketika menaikan material pasir di tepian sungai untuk sasaran fisik jembatan beton, di Desa Tolok, Kecamatan Menyuke, Kabupaten Landak,

Pasiter Satgas TMMD 110/ Kodim 1201 Mempawah – Landak, Kapten Inf Dwi Haryanto mengatakan, pengedropan material pasir rutin dilakukan tiap hari untuk kebutuhan pengecoran jembatan beton.

“Menaikan pasir sudah jadi rutinitas Satgas TMMD 110/ Kodim 1201 Mempawah – Landak, untuk pengendropan di lapangan mumpung cuaca bersahabat kita mulai dari pagi,” ujar Kapten Dwi Haryanto, kamis (18/03/2021).

Dia menambahkan, semangat gotong-royong lah yang membuat pekerjaan berat menjadi ringan. Tak peduli cuaca panas di lapangan, tetap kompak selalu.

“Berat sama dipikul ringan sama dijinjing itulah semboyan di lapangan, sehingga semua jadi mudah dan tidak buang-buang waktu,” tutupnya. (pendim1201)

Loading