Keakraban Tim Wasev TMMD Dengan Masyarakat Setempat Terlihat Di Lokasi TMMD Ke 111

SULAWESI SELATANTMMD

BONE –
Kedatangan Tim Wasev TMMD ini dalam rangka melaksanakan Pengawasan dan Evaluasi (Wasev) kegiatan TMMD ke-111 yang dilaksanakan oleh satuan jajaran Korem 141/Toddopuli yaitu Kodim 1407/Bone.

Selain untuk mendukung program pemerintah dalam percepatan pembangunan di daerah, Program TNI Manunggal Membangun Desa (TMMD) diharapkan juga sebagai perekat dalam media silaturahim antar masyarakat.

Tim Wasev TMMD ke-111 Tahun 2021 yang dipimpin Brigjen TNI Sudi Prihatin (Irter Itum Itjenad) bersama Perwira Pendamping Kolonel Inf Ikram Paputungan (Analisa Kebijakan Madya Bidang Potensi Pertahanan di Daerah Dit Sumdahan Dijen Pothan Kemhan RI) dadampingi Dandim 1407/Bone Letkol Kav Budiman S.H juga selaku Dansatgas TMMD ke-111 melaksanakan Kunjungan Kerja, di Wilayah Kodim 1407/Bone,

Baca Juga:  Sinergitas Babinsa Bersama Babinkamtibmas Kawal Puskesmas Jongkong Trecing Warga Terpapar COVID-19

Dalam kunjungan pengawasan tersebut, Ketua Tim pengawas dan evaluasi (Wasev) dari
Irter Itum Itjenad, Brigjen TNI Sudi Prihatin berkesempatan untuk berinteraksi dan menyerap aspirasi dari berbagai elemen masyarakat (Toga, Tomas, Toda, Aparatur Desa, serta perangkat Desa) yang terlihat sangat antusias dengan adanya program TMMD ini.

Tagged