Kepedulian Sosial, Masyarakat Bersama Babinsa Perbaiki Jalan Rusak

Kepedulian Sosial, Masyarakat Bersama Babinsa Perbaiki Jalan Rusak
LAMPUNG TIMUR

Lampung Timur-(LV)
Peduli dengan kondisi infrastruktur di wilayah, Babinsa Koramil 429-06/Purbolinggo Kodim 0429/Lamtim Sertu Tarmuji bersama warga melakukan perbaiki jalan yang rusak berlubang di Dusun I, Desa Tanjung Kesuma, Kecamatan Purbolinggo, Lampung Timur, Sabtu (19/3/2022).

Sertu Tarmuji mengungkapkan kehadiranya di di wilayah binaan merupakan bentuk kepedulian TNI kepada masyarakat yang bisa dilakukan dengan berbagai macam cara salah satunya ikut bersama-sama memperbaiki jalan rusak tersebut.

“Selain penghubung antar desa jalan ini merupakan jalur utama sebagai sarana transportasi menuju dan dari pasar Purbolinggo”, Kata Babinsa.

Baca Juga:  Bupati Lamtim Mengajak Jajaran Bekerja Sepenuh Hati Memberikan Pelayanan

“Saya selaku Babinsa mengapresiasi apa yang dilakukan warga binaan, mereka bersemangat memperbaiki jalan untuk kepentingan bersama meskipun menggunakan swadaya masyarakat diluar para donatur”.

“Bukan tanpa alasan dilakukan perbaikan ini karena jalan merupakan sarana/prasarana transportasi yang dibutuhkan warga untuk memudahkan interaksi sosial antar masyarakat, baik masyarakat setempat maupun luar daerah guna memajukan perekonomian desa,” pungkasnya.

Sementara Kadus I Tanjung Kesuma M. Rouf mengatakan bahwa pelaksanaan perbaikan jalan tersebut dilakukan melalui tambal sulam dengan bahan material batu sabes.

Baca Juga:  Bupati Lampung Timur Sampaikan POKDARWIS Harus Lebih Aktif Guna Mengembangkan Sektor Pariwisata

“Sampai dengan saat ini sudah habis sekitar 6 rit dum truck batu sabes yang kita gunakan untuk tambal sulam jalan berlubang hasil dari swadaya masyarakat dan para donatur”, ucapnya.

“Mudah-mudahanan perbaikan jalan yang kami laksanakan kembali bisa memudahkan transportasi warga beraktivitas setiap harinya”, tutup Kadus.

Penulis : Arliyan
Dilansir: Humas Kodim