Kodim 0105/Abar Salurkan Bantuan Tunai BTPKLW Minyak Goreng Kepada Masyarakat

Kodim 0105 Abar Salurkan Bantuan Tunai BTPKLW Minyak Goreng Kepada Masyarakat
ACEH BARAT

Aceh Barat (LV) – Ditengah meroketnya harga Minyak Goreng, Kodim 0105/Abar kembali salurkan Bantuan Tunai (BTPKLW) Minyak Goreng dari Pemerintah Pusat kepada masyarakat di Makodim setempat Jalan lmam Bonjol Desa Drien Rampak Kecamatan Johan Pahlawan, Kamis (19/5/2022)

Masih melambungnya harga Minyak Goreng di Pasaran, sangat berdampak bagi pelaku Usaha Mikro Kecil Menengah (UMKM) dan kalangan masyarakat terutama kelas menengah ke bawah. Namun kegelisahan masyarakat perlahan sirna manakala Kodim 0105/Abar memberikan angin segar melalui BTPKLW Minyak Goreng. Berkat Bantuan Tunai ini, masyarakat terutama kaum hawa bisa bernafas lega.

Baca Juga:  Ringankan Kesulitan Masyarakat Babinsa Koramil 01/Sungai Mas Bantu Warga Angkut Pasir

Pembagiannya dilakukan secara bertahap dan serentak di 12 titik lokasi yang tersebar diantaranya Makodim 0105/Abar, Koramil 01/Sungai Mas, Koramil 02/Woyla, Koramil 03/Kaway XVl, Koramil 04/Meureubo, Koramil 08/Arongan, Koramil 09/Samatiga, Koramil 10/Woyla Barat, Koramil 11/Woyla Timur, Posramil 05/Pante Ceureumin, Posramil 06/Bubon dan Posramil 12/Panton Reu.

Untuk di Makodim sebagai titik pusat pendistribusian, penyerahan secara simbolis dilakukan Dandim 0105/Abar Letkol lnf Dimar Bahtera, S.Sos., M.A.P., yang diwakilikan kepada Pasiter Kapten lnf Hendra Saputra.

Melalui Pasiter, Dandim 0105/Abar mengatakan bahwa Pemerintah menggelontorkan BTPKLW – Minyak Goreng ini untuk membantu masyarakat yang membutuhkan terutama masyarakat yang kesulitan ekonomi. Penyalurannya tidak hanya warga perkotaan, melainkan menjangkau warga pedesaan hingga ke pelosok maupun pergunungan terpencil.

Baca Juga:  Gerak Cepat Jajaran Babinsa Kodim 0105/Abar Bantu Warga Bersihkan Lumpur Rumah Sisa - Sisa Banjir

“Untuk Aceh Barat penerima Bantuan Tunai ini seluruhnya berjumlah 10.000 orang, perorangnya akan mendapatkan RP. 300.000,-. Harapannya, dengan adanya bantuan ini dapat menjangkau dan membeli Minyak Goreng”, ulas Pasiter

Pasiter menambahkan, mekanisme pembagian disalurkan tersebar di setiap Kecamatan guna mempermudah dan mempercepat prosesnya.

“Pendistribusiannya dilakukan di Koramil ataupun Posramil yang ada di setiap Kecamatan. Metode ini daharapkan tidak hanya mempercepat ataupun mempermudah, namun mampu menyentuh masyarakat secara merata yang ada di Desa – Desa”, pungkas Pasiter. (R/YP)

 322 kali dilihat

Tagged