Komandanpun Ikut Menata batu di Lokasi TMMD

NASIONAL

Blora, lampungvisual.com–
Selaku Dansatgas TMMD Reguler ke-104, Dandim 0721/Blora, Letkol Inf. Ali Mahmudi, SE, ternyata tidak hanya sekedar memantau dan memerintah di TMMD yang digelar di Desa Jurangjero, Kecamatan Bogorejo itu. Sebagai Komandan, Letkol Inf. Ali Mahmudi juga acap kali ikut bekerja bersama warga dan anggota Satgas TMMD,  menata batu dalam pembuatan jalan makadam yang merupakan sasaran fisik utama TMMD.
Saat harus belepotan lumpur karena ikut menata batu, tampak Komandan tidak canggung dan ragu. Hal itu tentu menimbulkan kesan tertentu bagi Prajurit Satgas TMMD maupun warga lainnya yang ikut bergabung dalam kegiatan itu.
Sambil bekerja seperti yang dikerjakan warga dan anggota, Dandim Ali Mahmudi sesekali mengajak bicara dan bergurau dengan anggota Satgas maupun dan warga. keruan saja dengan sikap dan “tauladan” Sang Komandan tersebut membuat anggota Satgas dan warga semakin bersemangat dalam bekerja.
Hari (27), salah seorang  warga yang bekerja di disamping Dandim, mengaku awalnya dia segan dan malu saat diajak bicara. Hanya saja apa yand dilakukan Sang Komandan itu tulus, tidak ada kesan basa-basi, akhirnya perasaan segan itu berubah menjadi keakraban. “Saya awalnya segan bercamput takut, namun karena  Pak Dandim orangnya ramah dan suka bergurau sehingga kami menjadi mudah akrab,” beber Hari.
Penulis:  Pendim 0721/Blora
Editor : Susan

Baca Juga:  Bank Sampah Binaan PLN Pasok 15 Ton Bahan Bakar Pengganti Batubara PLTU

 560 kali dilihat

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan.