Berhasil Gerakkan Ekonomi Warga, Komisaris PLN Tinjau Bank Sampah Binaan PLN di Pesisir Surabaya
Bank Sampah Bintang Mangrove saat ini mengelola sampah sebanyak 900 kg hingga 2 ton setiap bulannya dengan dominasi hasil sampah yang berasal dari laut.
Surabaya, 22 Juli 2022 –
PT PLN (Persero) berkomitmen melakukan pembinaan kawasan pesisir Surabaya untuk meningkatkan kesadaran lingkungan, salah satunya dengan memberikan pendampingan bank sampah. Upaya ini pun telah meberikan hasil bagi masyarakat di wilayah tersebut.
Komisaris PLN, Eko Sulistyo dalam kunjungannya menyampaikan dukungan PLN pada pengelolaan sampah dan penghijauan merupakan bagian dari komitmen PLN dalam menjalankan bisnis yang berwawasan lingkungan.
“Melalui program Tanggung Jawab Sosial Lingkungan (TJSL). PLN terus mengembangkan pembinaan kawasan pesisir Surabaya, ” kata Eko.
Eko mengungkapkan, bermula dari kegiatan penanaman mangrove di kawasan Gunung Anyar Tambak pada tahun 2010, PLN UID Jawa Timur kian serius membina kawasan pesisir untuk meningkatkan kesadaran lingkungan. Tidak berhenti pada penanaman mangrove, PLN Peduli kemudian melanjutkan pembinaan kawasan dengan membangun pos pantau, dermaga, kapal motor, pavingisasi dan merintis kegiatan bank sampah.