Komsos Malam Hari, Anggota Satgas TMMD Kodim 1201 Tanyakan Warga Saran Peningkatan Pembangunan

TMMD

Landak – Anggota Satgas TMMD Reguler ke-110 Kodim/1201 Mempawah – Landak Prada Dandi di waktu senggang istirahat malam mengunjungi rumah warga untuk melaksanakan komunikasi sosial (komsos) guna menjalin silaturahmi kepada warga di Desa Tolok, Kecamatan Menyuke, Kabupaten Landak, Jumat (26/03/2021).

“Kedatangan kami tidak hanya sebatas berkunjung dan minum kopi tapi kami sambil menanyakan kepada warga saran dan masukan tentang peningkatan pembangunan program TMMD di Desa Tolok,” ujar Prada Dandi.

Baca Juga:  Terus Kebut Pemerataan Jalan, Anggota Satgas TMMD 111 Tak Kenal Lelah Dalam Bekerja.

Ia mengatakan, hal ini kami lakukan guna memahami apa yang diinginkan warga supaya pembangunan program TMMD ini selalu didukung olehnya.

Sementara itu Warga Tolok Andos mengatakan, setelah sekian lamanya pembangunan program TMMD berjalan kami melihat sendiri hasilnya sudah memenuhi standar.

“Kami juga merasakan manfaat setelah para satgas TMMD datang ke kampung kami sangat berbeda sekali banyak hal yang dilakukannya sehingga meringankan beban warga dalam kehidupan sehari-hari,” tutupnya. (pendim1201)

 199 kali dilihat