KPU Lampung Tengah – Sukses Gelar Pilkada Di Tengah Pandemi Covid-19

(Photo: doc- Amalia Nur Safrida)
LAMPUNG TENGAH

Bandar Jaya Lampung Tengah-
Komisi Pemilihan Umum (KPU) Lampung Tengah telah sukses menggelar Pilkada yang diadakan serentak di tengah pandemi Covid-19, Rabu 09 Desember 2020 Berbagai upaya yang dilakukan KPU Lampung Tengah, untuk menyelenggarakan Pilkada 2020 di tengah Pandemi Covid-19. Sabtu (12/12/2020).

Mulai dari persiapan rekrutmen BPK, BPS, KPPS, yang telah lulus uji kesehatan dengan rapid test, yang berintegritas, dan tentunya steril dari partai politik. Dalam setiap tahapan KPU Lampung Tengah selalu menerapkan protokol kesehatan, serta persiapan logistik yang matang sehingga semua dapat berjalan dengan lancar.

Baca Juga:  SMKN 1 Seputih Agung–IIB Darmajaya MoU Peningkatan Pembelajaran dan Wawasan Teknologi dan Informatika

Adapun kendala yang harus dihadapi di Lampung Tengah ini, yaitu masyarakat yang takut datang ke TPS karena takut tertular Covid-19, mengingat ketika pemilu pasti akan terjadi kerumunan dan saling kontak tangan. Akan tetapi KPU menerapkan protokol kesehatan dan menerapkan 15 hal baru di TPS untuk mencegah penularan Covid-19.

Persiapan untuk pilkada ini sebelumnya akan dilakukan pada bulan maret 2020 jadi pihak KPU sudah mempersiapkan dari bulan November kemudian terjadi penundaan karena Covid-19 dan dilanjutkan kembali pada bulan Juni 2020.

Baca Juga:  Curhat Sang Perawat, Mustafa Perintahkan Kadis Kesehatan Untuk Mendata Tenaga Perawat

Berbagai upaya dilakukan KPU Lampung Tengah dalam menjangkau daerah yang pelosok di Lampung Tengah.“memang sudah tugas kami melayani sampai ke pelosok Tampung Tengah apapun dan bagaimanapun caranya agar seluruh masyarakat Lampung Tengah paham dan sadar akan pentingnya Demokrasi di Lampung Tengah ini”, kata Siti Marfuah Darojati beberapa waktu yang lalu.
Penulis : Amalia Nur Safrida

 371 kali dilihat