KPU Waykanan tetapkan Jumlah DPS Pilgub 2018

WAY KANAN

Way Kanan, lampungvisual.com-
Komisi Pemilihan Umum (KPU) Kabupaten Way Kanan, menggelar rapat pleno terbuka rekapitulasi Daftar Pemilih Hasil Pemutahiran (DPHP) Untuk ditetapkan sebagai daftar pemilih sementara (DPS) dalam pemilihan gubernur dan wakil gubernur Provinsi Lampung Tahun 2018, bertempat di aula KPU setempat jum at sore (16/03).
Hadir dalam rapat Pleno tersebut Ketua KPU Kabupaten Way Kanan Erwan Bustami, MH dan Komisioner lainnya yakni  Refki Dharmawan, A.Md, Sukindra,MH, Darul Hafidz, S.Ag, dan Doan Endedi, SH, KepalaKantor Kesbangpol Marson,  kepala disdukcapil Alamsyah Ibrahim, Polres Way Kanan,  Yesi Karnainsyah, S.Sos Ketua Panwaslu Kabupaten Way Kanan, Panitia Pemilihan Kecamatan (PPK) se- Kabupaten Way Kanan dan Perwakilan Tim Pemenangan empat Pasangan dari Masing masing Calon.
Jumlah total DPS pilgub 2018 yang ditetapkan dalam pleno tersebut, dari 227 desa/kelurahan, 780 TPS, Jumlah total Pemilih Laki laki 166.103, dan jumlah total pemilih perempuan 158.298 dengan jumlah total keseluruhan 324.401.
Selain itu juga ada penetapan Rekapitulasi daftar pemilih potensial non KTP Elektronik  dengan jumlah total keseluruhan 9.686. Mata pilih.
Dengan ditetapkannya Daftar Pemilih Sementara Hasil Pemutahiran ini Ketua KPU Kabupaten Way Kanan Erwan Bustami, MH berharap kepada seluruh masyarakat dan tim pemenangan masing masing pasangan calon untuk dapat melihat dan memberikan masukan, tanggapan dan koreksi setelah diumumkan melalui kantor desa/kelurahan atau tempat stategis lainnya demi menghasilkan Daftar Pemilh Tetap yang akurat dan terpercaya sehingga diharapkan pada saat pemungutan suara nanti tidak ada lagi permasalahan terkait dengan pemilih yang belum terdaftar.
“jika masih ada warga yang belum terdaftar agar segera melaporkan kepada petugas kami (PPS) yang terdapat pada masing-masing desa untuk didaftar. Selain itu kami juga masih memberikan kesempatan jika terdapat nama atau identitas lain yang perlu untuk diperbaiki sebelum ditetapkan menjadi daftar pemilih tetap (DPT). Ujar Erwan (fikri)

 2,327 kali dilihat

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan.