Laka Lantas di Pintu Masuk Pelabuhan Bakauheni dievakuasi Tim Gabungan

Laka Lantas di Pintu Masuk Pelabuhan Bakauheni dievakuasi Tim Gabungan
PERISTIWA

Bakauheni, (LV) –

Tim Gabungan dari Basarnas Lampung, TNI, POLRI dari PAM Obvit Pel. Bakauheni dan ASDP mengevakuasi Korban Laka Lantas di depan Pintu Masuk Pelabuhan Bakauheni pada Kamis (20/05) pukul 23.06 WIB.

Laka lantas di sekitar 100 meter sebelum pintu masuk Pelabuhan Bakauheni tersebut terjadi pada pukul 22.50 WIB. Jenis Kendaraan truck box dengan plat nomer B 9831 UXR diduga mengalami rem blong sehingga truk menabrak rambu-rambu jalan dan terguling.

Baca Juga:  GOR Saburai Terbakar Hebat, satu orang dianggap pemicu kebakaran sudah diamankan

Terdapat supir yang terjebak & terjepit di dalam truk. Identitas supir truk tsb adalah a.n. Jayadi (41) korban merupakan warga Kab. Indramayu Prop. Jawa Barat.

Basarnas Lampung mengerahkan tim siaga Pos SAR Bakauheni dibantu unsur TNI dan POLRI, ASDP serta unsur lain yang sedang bersiaga di Pel. Bakauheni untuk melakukan evakuasi terhadap supir yg terjebak di dalam truk. Dengan peralatan vehicle accident rescue, tim rescue berupaya mengevakuasi supir dari dalam kendaraan tsb. Pada pukul 23.20 WIB korban berhasil dievakuasi dengan selamat dan langsung segera dibawa ke RS. Bob Bazar Kalianda dengan menggunakan Ambulance milik ASDP untuk mendapatkan penanganan medis lebih lanjut.

Baca Juga:  Warga Abung Timur digegerkan Penemuan Kerangka Manusia

Kepala Basarnas Lampung melalui Koordinator Pos SAR Bakuheni Denny Iryansyah Mezu, S.I.Kom membenarkan hal tersebut. “Ya betul telah terjadi laka lantas pd pukul 22.50 WIB semalam dan driver terjebak di dalam truk. Alhamdulilah korban cepat kita evakuasi dan langsung dibawa menuju RSUD Bob Bazar Kalianda, Lampung Selatan”, Ujar Mezu.(hms)

 338 kali dilihat

Tagged