Lakukan peninjauan Vaksinasi Covid-19 untuk Lansia, ini harapan Walikota Eva

BANDAR LAMPUNG

Bandar Lampung (LV) –

Sebanyak lima titik lokasi pelaksanaan vaksinasi Covid-19 bagi masyarakat kategori lanjut usia (lansia) di wilayah Kota Bandar Lampung di tinjau walikota Bandar Lampung Eva Dwiana, Rabu (2/6/2021).

Lokasi yang dikunjunginya yaitu Kantor Kelurahan Karang Maritim, Jl. Soekarno Hatta, Kecamatan Panjang, Kelurahan Kangkung, Jl. Ikan Bawal, Kecamatan Bumi Waras, Puskesmas Bakung Jl. Kamboja 01, Kecamatan Telukbetung Barat (TBB).

Lalu, Puskemas Kota Karang Jl. Teluk Ratai (samping pasar kota karang), Kecamatan Telukbetung Timur (TBT), dan rumah Ketua Lingkungan Jl. Ikan Lumba-lumba, Kelurahan Pesawahan, Kecamatan Telukbetung Selatan (TBS).

“Alhamdulillah, hari ini kita serempak suntik vaksin bagi lansia,” ucap Eva saat diwawancara usai melakukan peninjauan.

Baca Juga:  Ibu Yustin Ficardo Launching Buku "Mengurai Indah Sulaman Lampung" dalam Ajang Jakarta Marketing Week 2019

“Ini yang kita menyusuri ya. Dan ini tahap tiga untuk lansia,” timpalnya.

Ia berharap pelaksanakan vaksinasi bagi masyarakat kategori lansia tersebut dapat segera selesai.

“Mudah-mudahan hari ini selesai semua. Yang tidak mau diberi vaksin bisa divaksin,” paparnya.

Penyebab mereka tidak mau diberikan vaksin, sambung dia, karena merasa takut. “Tapi ternyata kan vaksin tidak terasa sakit,” ucap dia.

Menurutnya, jumlah keseluruhan lansia yang diberikan vaksin kurang lebih 5.000 orang. “Ini serempak dan targetnya satu minggu selesai,” paparnya.

Ia juga mengatakan bahwa dalam waktu dekat akan melakukan suntik vaksin kepada masyarakat Bandar Lampung dari usia 18-59 tahun.

Baca Juga:  Wakil Rektor 1 IIB Darmajaya Jadi Pembicara Workshop Kurikulum Kampus Merdeka di STMIK Indragiri

“Doakan vaksin Kota Bandar Lampung banyak untuk kesehatan masyarakat Bandar Lampung,” katanya.

Ia juga menghimbau kepada seluruh masyarakat walaupun sudah diberikan vaksin tetap menerapkan protokol kesehatan (Prokes).

“Insyaallah kita sehat semuanya dan doakan Pemkot rezekinya banyak dan vaksin banyak untuk masyarakat Bandar Lampung,” pungkasnya.

Sementara itu, Kepala Dinas Kesehatan (Kadiskes) Kota Bandar Lampung, Edwin Rusli menargetkan satu minggu untuk pelaksanaan vaksinasi bagi lansia.

“Seminggu kelar itu. Hari ini aja lima kecamatan dan nantinya menyeluruh di 20 Kecamatan,” ungkapnya.

“Ini semua kayak RT, Kaling (tenaga penunjang) dan juga lansia,” sambung dia.

Baca Juga:  Gubernur Lampung Bersama Menteri Koperasi Buka Lampung Begawi 2021

Terkait vaksinasi yang umum, ia menyatakan belum ada dan sampai sekarang ini belum ada pemberitahuan dari provinsi.

“Mungkin bulan depan karena kan ini berakhir sampai bulan tiga tahun depan,” pungkas Edwin. (ang)

 308 kali dilihat

Tagged