Lepas Penat, Dansatgas Bercanda Ria Bersama Anak-Anak

TMMD

SINTANG – Usai melakukan peninjauan sasaran TMMD di lapangan, Komandan Satuan Tugas (Satgas) TNI Manunggal Membangun Desa (TMMD) Reguler 109 Kodim 1205 Sintang, Letkol Inf Eko Bintara Saktiawan singgah untuk beristirahat sejenak di warung milik Imah, Warga Dusun Sekapat, Desa Wira Yuda kecamatan Ketungau Tengah, Rabu (07/10/2020).

Disela-sela beristirahat tampak Dansatgas tengah tertawa gembira bersama anak-anak warga setempat. Pria yang ramah dan murah senyum ini mengaku senang dapat bercanda ria bersama anak-anak.

“Saya merasa terhibur dengan adanya anak-anak disini. Mereka punya rasa ingin tahu yang tinggi. Mereka adalah generasi penerus yang harus terus kita tanamkan kecintaan akan tanah air,” ujarnya.

Pada kesempatan itu Dansatgas menyampaikan kepada anak-anak bahwa pihaknya telah membangun infrastruktur jalan di Desa melalui Program TMMD. Anak-anak dapat menfaatkan jalan untuk berangkat keSekolah. Dia juga meyakin kepada anak-anak bahwa personil satgas ramah.

“Jangan takut minta bantuan atau bercanda dengan personil. Sapa tahu kedepan adik-adik tertarik untuk menjadi seorang TNI,” ujar Dansatgas.

Dia juga pesankan anak anak supaya giat belajar serta rajin berolah raga serta rajin berdoa dan berbakti kepada orang tua. “Kalau mau jadi TNI harus giat belajar,” pesannya. (1205/ Sintang)

Loading