Program Aladin TMMD Kodim Bojonegoro, Begini Kemajuan Perbaikan Rumah Mbah Yadi

Program Aladin TMMD Kodim Bojonegoro, Begini Kemajuan Perbaikan Rumah Mbah Yadi
JAWA TIMUR

BOJONEGORO, lampungvisual.com –
Kemanunggalan TNI bersama masyarakat sangat terasa, khususnya pada pengerjaan Atap Lantai Dan Dinding (Aladin) program TMMD ke- 110 Kodim 0813/Bojonegoro.

Sesuai data yang dihimpun, hingga saat ini, pengerjaan Aladin di rumah Yadiman (75) warga RT 03 RW 02 Dusun Nglambangan, Kecamatan Tambakrejo, Kabupaten Bojonegoro, Jawa Timur, telah mencapai 60 persen, Kamis (11/3/2021).

Anggota Satgas TMMD Kodim 0813/Bojonegoro, Koptu Kasturi mengatakan, program Atap Lantai Dan Dinding (Aladin) atau pembangunan Rumah Tidak Layak Huni (RTLH) ini merupakan salah satu sasaran yang difokuskan, guna membantu pemerintah dalam mensejahterakan masyarakat.

Selain kegiatan fisik, melalui TMMD ke- 110 ini, dapat terjalin komunikasi sosial hingga pelaksanaan program kegiatan non fisik berupa pelayanan publik terkait administrasi kependudukan serta pemberdayaan masyarakat dengan metode pelatihan, pungkasnya. (Pendim 0813)

Loading