Makan Prasmanan Terakhir Dilokasi Jembatan TMMD 109 Karanganyar

JAWA TENGAH

KARANGANYAR, LV – Dalam rangka untuk mempererat tali persaudaraan diantara kita, (TNI dan masyarakat Jatiwarno) mengadakan acara makan bersama dengan menu ikan nila bakar yang dilaksanakan dilokasi Jembatan TMMD Dusun Sonosari Desa Jatiwarno, karena lokasi ini sangat cocok dan tempatnya yang rindang dibawah pohon beringin dan jati yang merupakan punden/tempat yang dikeramatkan Dusun Sonosari.

Kegiatan ini terselenggara berkat ide Ibu Yesi Sriyanto yang merupakan istri Kadus Sonosari, sebagai bentuk penghargaan dan terima kasih ibu-ibu yang biasanya memasakkan Satgas TMMD dan masyarakat.

Baca Juga:  TNI Ini Bangga Bisa Bantu Warga di Lokasi TMMD

Pada kesempatan ini juga ibu Yesi mengucapkan terimakasih kepada bapak Tentara yang telah membangun infrastruktur diwilayah desa kami dan permintaan maaf dari lubuk hati yang paling dalam apabila warga kami dalam bergaul selama lebih kurang satu bulan ini banyak kesalahan dan kurang berkenan.

Dari Satgas penerangan Kodim 0727/Karanganyar yang diwakili Serda Wardoyo juga mengucapkan terimakasih banyak atas kerjasamanya selama ini, berhubung tugas kami disini sudah selesai kami mohon pamit dan mohon diri, semoga persaudaraan diantara kita tetap terjaga. (hm/0727)