Manfaatkan Komsos, Koptu Edi Sutrisno Motivasi Peternak Sapi

Manfaatkan Komsos, Koptu Edi Sutrisno Motivasi Peternak Sapi
ACEH BARAT

Aceh Barat (LV) –

Dalam rangka mewujudkan Kemanunggalan TNl dengan Rakyat sekaligus menciptakan kebersamaan dalam membangun ketahanan wilayah di tengah pandemi Covid – 19, Babinsa Posramil 05/PC Kodim 0105/Abar Koptu Edi Sutrisno menjalin silaturahmi dan Komsos dengan peternak Sapi Bapak Samsuar (38) salah satu warga yang berdomisili di Desa Tegal Sari Kecamatan Pante Ceureumin, Senin (7/2/2022)

Melalui Komsos yang dilakukan secara rutin diharapkan memperkuat sinergitas antara antara Babinsa dengan masyarakat. Sehingga, dapat lebih mempererat hubungan antara TNl dan Rakyat yang muaranya bisa menciptakan situasi wilayah yang selalu kondusif.

Baca Juga:  Bantu Panen Padi, Sertu Heri Jaya Tidak Hanya Mengirit Biaya Namun Juga Mengirit Tenaga Petani

Menurut Koptu Edi, peran serta Babinsa dalam pelaksanaan Komsos ini merupakan wujud kepedulian dan dan dukungan kepada program Pemerintah dalam peningkatan kesejahteraan taraf hidup masyarakat.

“Kami disini memberikan motivasi kepada pemilik ternak agar merawat dan memelihara hewan piaraannya dengan maksimal, sehingga cepat gemuk dan tumbuh besar. Cukupi pakannya, maka Sapi akan sehat”, pesan Koptu Edi

Keterangan yang diperoleh dari pemilik ternak, Koptu Edi mengulangi bahwa sumber makanan ternak Sapi masih diperoleh secara tradisional yakni dengan cara dicarikan rumput ataupun dedaunan yang didapat dari kebun sekitar.

Baca Juga:  Pastikan Tanaman Padi Tumbuh Subur, Babinsa Koramil 04/Meureubo Bersama Petani Langsung Terjun Ke Tengah Sawah

“Kami juga mengingatkan kepada seluruh Peternak Sapi supaya selalu menjaga binatang piaraannya disamping tetap menjaga kebersihan diseputaran. Terlebih Kandangnya jangan sampai menimbulkan bau yang dapat mengganggu kenyamanan warga sekitar”, tandas Koptu Edi. (R/YP)

 325 kali dilihat

Tagged