Manfaatkan Ruang Kelas Jadi Ruang Data PPKM Dilokasi TMMD 110 Bojonegoro

Manfaatkan Ruang Kelas Jadi Ruang Data PPKM Dilokasi TMMD 110 Bojonegoro
JAWA TIMUR

Bojonegoro, (LV) –
Karena selama masa Pandemi Covid-19 proses belajar mengajar sementara di alihkan menggunakan metode daring, sehingga gedung sekolah banyak yang kosong.

Untuk itu, salah satu ruang kelas di sekolah dasar di Desa Jatimulyo, Kecamatan Tambakrejo digunakan untuk menjadi ruang Data PPKM Skala Mikro yang dikelola oleh Anggota Satgas TMMD ke-110 Kodim 0813/Bojonegoro.

“Sekaligus bisa digunakan untuk menggelar acara untuk mendukung Program TMMD ke-110 Kodim 0813/Bojonegoro yang berlangsung di Desa Jatimulyo,” ujar Anggota Satgas TMMD ke-110 Kodim 0813/Bojonegoro Kopda Anang, Senin (28/3/2021).

PPKM Mikro ini dilakukan untuk penanganan Pandemi Covid-19. Mulai dari menjaga ketahanan pangan bagi warga yang terdampak Covid-19, membantu warga yang positif Covid-19, serta masih banyak lagi dalam penanganannya. (Pendim 0813)

Loading

Tagged