Melalui Komsos Babinsa Jebres Beri Motivasi kepada Warga Binaan

Melalui Komsos Babinsa Jebres Beri Motivasi kepada Warga Binaan
JAWA TENGAH

Surakarta –
Babinsa Kelurahan Jebres Koramil 04/Jebres kodim 0735/Surakarta Sertu Suparno melaksanakan Komunikasi Sosial ( Komsos) dengan ibu ibu PKK yang mana untuk memberikan motivasi dan pendampingan serta menyemangati ibu- ibu PKK bertempat di Rumah Bibit Rumah Pangan Lestari Gulon  Berseri RT 02 RW 21 Jebres,
Sabtu (25/06/2022) pukul 09.30 wib.

Suparno menegaskan kegiatan yang dilakukan bertujuan untuk menjalin Komunikasi dengan ibu ibu PKK  dalam rangka ketahanan pangan dengan menanam berbagai tanaman sayuran di pekarangan sekaligus memperkokoh talisilaturahmi.

Baca Juga:  Dampak Positif TMMD Reguler 109 Karanganyar Bangun Infrastruktur Desa Jatiwarno

“Silaturahmi ini kerap di lakukan baik formal maupun informal dengan semua komponen masyarakat yang ada di wilayahnya, sehingga dapat terjalin interaksi yang baik antara Babinsa dengan semua kalangan.”ujarnya.

Sementara itu ketua Kelompok Wanita Tani (KWT) Gulon Berseri Ibu Tati mengucapkan banyak terima kasih kepada Babinsa yang telah memberikan semangat kepada kami para ibu ibu PKK terutama arahan dan masukkan yang begitu besar manfatnya sehingga kami di dalam bekerja lebih bersemangat lagi harapannya hasil berkebun kali ini lebih baik lagi, serta hubungan keakraban antara babinsa dan kami ibu ibu PKK tetap terpelihara dan terpelihara dengan baik.

Baca Juga:  “Ember Terbang” pun Ada di TMMD 109 Karanganyar

(Arda 72)

 170 kali dilihat