Situbondo, lampung visual.com-
Di pagi yang tenang di Dusun Tlogosari nampak terasa asri karena udara masih segar dihiasi matahari yang mulai menampakkan diri. Iya, itu adalah suasana yang tergambar di daerah Sumbermalang dan sekitarnya. Banyak sekali aktifitas warga yang diawali di pagi hari, memasak, ke sekolah ke sawah bahkan mengolah hasil panen berupa padi.
Sebelum padi menjadi beras harus melalui proses pengeringan yaitu dijemur. di bawah paparan sinar matahari. Hal ini pulalah yang dilakukan oleh nenek Ijah (84) dalam mengolah hasil panennya. Beliau menjemur padi hasil panen sawahnya di depan rumah. Dengan sigap dan tanpa rasa canggung Serka May Yuliyanto salah satu tim satgas penerangan yang tergabung dalam Satgas TMMD ke-107 Kodim 0823/Situbondo membantu Nenek Ijah yang terlihat kewalahan mengangkat karung padinya.
“Saya merasa terpanggil untuk membantu warga di sela-sela tugas pokok saya, apalagi melihat beliau yang sudah renta masih harus bekerja”, seloroh May
“Saya jadi ingat ibu saya di Kampung”, tambahnya sambil mata menerawang dan tangannya berusaha mengurai padi yang dijemur di atas terpal. (*)
328 kali dilihat