Menjadi “Kuda” pun Dilakoni Anggota Satgas TMMD 109 Karanganyar

JAWA TENGAH

KARANGANYAR, (LV) – Anggota Satgas Tentara Manunggal Membangun Desa (TMMD) Reguler ke-109 tahun 2020 Kodim 0727/Karanganyar di Desa Jatiwarno benar-benar totalitas dalam bekerja demi tercapainya program yang sudah direncanakan. Seperti yang dilakukan oleh anggota Satgas TMMD 109 di salah satu pengerjaan sasaran fisik yakni pembangunan jembatan.

Sejumlah anggota Satgas TMMD Reguler 109 bersama warga benar- benar menyatu mengusung adonan material dengan gerobak angkong untuk melayani pekerjaan tukang. Mereka harus rela menjadi “kuda” penarik gerobak yang penuh muatan adonan material karena medan yang dilalui sangat ekstrim.

Baca Juga:  Gencarkan Patroli malam & himbauan Prokes di Bendosari, upaya menekan laju penambahan kasus covid 19.

Kapten Inf Supardi, selaku Danki Satgas TMMD Reguler ke- 109 mengatakan kondisi lokasi pembangunan jembatan satu yang cukup ekstrim membuat Satgas TMMD harus bekerja keras dalam melangsir material.

“Lokasi pembangunan jembatan ini cukup berat, Satgas dan warga harus naik turun sungai dengan tanjakan yang cukup tinggi untuk melangsir material,” jelasnya. (hm/0727)

 387 kali dilihat