Meriahkan HUT Ke-75 RI, Koramil Cimanggu Gelar Lomba Anak-Anak

JAWA TENGAH

Cilacap –
Dalam rangka memeriahkan Hari Ulang Tahun Ke-75 Kemerdekaan Republik Indonesia Tahun 2020, Koramil 14/Cimanggu menggelar lomba untuk anak – anak yang dilaksanakan di Makoramil setempat, Senin (24/08/2020).

Kegiatan ini diikuti dengan riang gembira dan penuh semangat oleh anak-anak dan antusias tergambar dari wajah mereka saat mengikuti lomba yang diadakan Koramil tersebut. Namun demikian dalam pelaksanaanya protokol kesehatan tetap dilakukan guna mencegah penyebaran Covid.

Sebelum acara dimulai Sertu Mulyono mengatakan kepada anak-anak, lomba 17 Agustus mengandung makna pelajaran yang dapat dipetik diantaranya mengajarkan tentang kerja keras, gotong royong dan pantang menyerah serta gigih untuk memenangkan perlombaan.

Baca Juga:  Cinta Bocah kepada TNI Rela Membantu di TMMD 109

“Kami berpesan khususnya kepada generasi penerus bangsa agar lebih sadar bagaimana perjuangan para pahlawan dalam memperjuangkan kemerdekaan sehingga lebih mencintai tanah air dan pahlawan-pahlawan yang telah gugur dimedan perang,”katanya.

Lebih lanjut, Lomba yang diadakan seperti tepuk air, makan kerupuk yang digantung, memasukan paku ke dalam botol, serta lomba kelereng yang disimpan diatas sendok. Pemenang lomba di berikan bermacam hadiah berupa alat belajar.

Baca Juga:  Babinsa Keprabon Ikut Serta Dalam Pendistribusian Sembako di Wilayah Binaan

Dia juga mengungkapkan rasa gembira dan ucapan terima kasih kepada warga sekitar Koramil 14 Cimanggu khususnya anak-anak yang sangat beratusias dalam kegiatan ini.

“Kami harapkan kegiatan dalam rangka memeriahkan HUT ke-75 RI ini dapat memberikan nilai yang positif baik Keharmonisan dan kebersamaan TNI dan rakyat Guna mempererat rasa kekeluargaan, kebersamaan dan kekompakan”, pungkasnya. (R14oke)

 377 kali dilihat

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan.