Paguyuban Pemuda Dusun Pati Sidodadi Gelar Donor Darah

LAMPUNG SELATAN

Lampung Selatan, lampungvisual.com-
Demi menjaga keamanan stok darah di PMI Lampung Selatan Paguyuban Pemuda Dusun Pati Desa Sidodadi Kecamatan Sidomulyo menggelar kegiatan aksi donor darah, Minggu (17/2).
Kegiatan yang diikuti puluhan pemuda setempat dan warga dari Desa tetangga ini bukanlah yang pertama kali dikelar, karena sebelumnya sudah ada acara serupa.
Ketua panitia aksi donor darah paguyuban pemuda dusun Pati, Sigig Edi Lukman mengatakan, pihaknya menargetkan perolehan 30 kantong darah.
“Target kami 30 kantong, Alhamdulillah hasilnya lebih malah mencapai 45 kantong,” katanya.
Sigig berharap acara seperti ini bisa digelar secara rutin karena sangat bermanfaat untuk orang banyak.
“Semoga bisa dilaksanakan terus secara rutin, agar lebih banyak lagi orang yang tertolong,” ujarnya.
Sementara itu, salah seoranh peserta donor, Restu Yulia mengaku sudah 11 kali mengikuti kegiatan donor darah.
“Saya sudah 11 kali ikut donor, Alhamdulillah setelah donor badan saya terasa lebih fresh,” katanya.
Berdasarkan pantauan dilapangan, panitia juga menyediakan bibit bunga lavender bagi peserta donor darah. Panitia meminta peserta untuk menanam bibit bunga tersebut dirumahnya, agar aromanya dapat mengusir nyamuk demam berdarah.
Penulis: yos
Editor  : Susan

Baca Juga:  Ribuan Pengungsi dari Pulau Sebesi Padati Lapangan Tenis Indoor Kalianda

 1,150 kali dilihat

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan.