Pamong Panggil, Warga di Periksa Kesehatan

TMMD

Banjar – Kedatangan Aparat Desa Batulawang ke Poskotis TMMD-111 adalah hal biasa karena memang seluruh Aparat Desa dilibatkan dalam kegiatan TMMD-111 Kodim 0613 Ciamis di Desa Batulawang Kota Banjar sehingga datang dan pergi adalah hal biasa.

Namun pada kala siang itu Eno Aparat Desa yang menjabat Kaur Umum di Ds. Batulawang ini terlihat tergesa dan mendekati PNS Komar yang sedang berduduk santai di dalam Pos Piket Kesehatan Satgas TMMD-111, Sabtu (10/07/21)

Baca Juga:  Jalan Berlubang Anggota Satgas Langsung Turun Untuk Memperbaiki

PNS yang kesehariannya bertugas di Pos Kesehatan Kodim 0613 Ciamis ini mendapat mandat untuk bergabung di acara akbar TMMD-111 di Ds. Batulawang Kota Banjar membuat dirinya harus lebih sering Menginap di Posko TMMD.

Adalah Ibu Idoh yang dilaporkan Eno ke PNS Komar yang sedang mengalami gangguan kesehatan di rumahnya RT. 11 RW. 03 Dusun Karangsari Desa Batulawang Kota Banjar yang mengidap penyakit demam dan tensi yang tinggi.

Baca Juga:  Komsos Ditengah Kegiatan Pra TMMD Reg. 111 Kodim Pati, Hadirkan Persaudaraan Anggota TNI dan Warga

Bukan hanya Idoh, suaminya Yaya juga mengalami sakit Stroke ringan yang sudah beberapa tahun diderita sehingga membatasi ruang geraknya dan mewajibkan Yaya lebih banyak berkegiatan didalam rumah.

Dengan sigap Komar mendatangi kediaman dan memeriksa kesehatan dan menganjurkan menjaga pola makan dan istirahat yang cukup karena hal sederhana seperti itu sering disepelekan sehingga memperparah sakit yang sudah diderita.