Pandu Kesuma Dewangsa: Semoga Bisa Amanah Menjadi Wakil Rakyat

BANDAR LAMPUNG

Bandar Lampung: lampungvisual com-
Meski di Gadang-gadang maju pemilihan Walikota dan Wakil Walikota (Pilwakot) Bandar Lampung 2019-2024 Pandu Kesuma Dewangsa Politisi PPP Bandar Lampung ini masih merasa dirinya terlalu dini untuk membangun kota berjuluk Tapis Berseri.

Politisi yang dikenal low profile ini terjun ke dunia politik memang terkesan baru namun dirinya telah lama berkecimpung di dunia organisasi sejak remaja, meski demikian dirinya telah memasuki periode kedua di DPRD Bandar Lampung menjadi wakil rakyat dapil 2 yang meliputi Tanjung Karang Barat, Tanjung Karang Timur, Tanjung Karang Pusat dan Enggal.

Baca Juga:  Polda Lampung ajak Masyarakat Ikuti Aturan Pemerintah Tentang Penggunaan Obat Sirup Bagi Anak

“Alhamdulillah diamanahkan Allah duduk kembali (DPRD,red) dan semoga bisa amanah menjadi wakil rakyat ini, kalau berorganisasi pertama kali mulai dari kuliah belajar nya,” ungkapnya, Sabtu (21/9/2019).

Saat ditanya dengan modal perolehan suara yang dimiliki nya, dirinya bisa mencalonkan diri sebagai Calon Walikota atau Calon Wakil Walikota Bandar Lampung periode ini dan dengan dorongan Partai berlambang ka’bah pun yang mendorongnya, dirinya tersenyum sembari berkata.

Baca Juga:  Workshop Inkubitek Darmajaya, Prof Roy Sembel Paparkan Fintech and Data Science

“Untuk suara belum banyak masih kalah dengan para senior jadi belum lah kesana, kita masih junior tetapi saya ingin mengabdi di kota tercinta ini, mohon doanya ya,” katanya berkelakar.

Suami artis cantik Nuri Maulida ini diketahui wakil rakyat satu-satu nya dari PPP Bandar Lampung dan termasuk salah satu anggota DPRD Bandar Lampung termuda dua periode 2014-2024.
Penulis : (nyla)
Editor: Basri

 3,665 kali dilihat

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan.