Paparan untuk memantapkan kesiapan TMMD Ke 111 Kodim 1407/Bone

Paparan untuk memantapkan kesiapan TMMD Ke 111 Kodim 1407/Bone
SULAWESI SELATANTMMD

Bone, (LV) –

Komandan Kodim 1407/Bone Letkol kav. Budiman, SH menerima paparan dari masing – masing pasi dalam rangka pemantapan kesiapan pelaksanaan TMMD ke 111.

Dalam kesempatan tersebut, para pasi kodim 1407/Bone memaparkan tentang mekanisme kerja staf dalam mendukung pelaksanaan TMMD ke 111 ini, mulai dari pemilihan sasaran, sarana dan prasarana yang di butuhkan, pengerahan personil, logistik dan kebutuhan pendukung lainnya.

Baca Juga:  TMMD Kodim Sarmi Sosialisasikan 3M dan Bagi Masker Gratis kepada Warga

Dandim 1407/Bone Letkol kav. Budiman, SH menjelaskan, bahwa dalam pelaksanaan TMMD ke-111 Kodim 1407/Bone yang akan dilaksanakan di Desa Baringeng Kecamatan Libureng dalam jangka waktu kurang lebih 1 bulan. Dengan sasaran fisik diantaranya perintisan jalan kurang lebih 7,8 Km, pembuatan gorong – gorong sebanyak 7 unit.

Dandin 1407/Bone berharap Kegiatan TMMD ini dilaksanakan dengan sungguh-sungguh, serta sasaran yang dikerjakan benar-benar dirasakan manfaatnya oleh masyarakat dan dapat mengangkat roda perekonomian daerah setempat dan semoga seluruh kegiatan dapat berjalan sesuai apa yang di harapkan tanpa adanya hambatan yang berarti, tutupnya.

Tagged