Lampung selatan-
Pembangunan hunian tetap (Huntap),untuk pasca korban tsunami di sumsel yang tadinya ditargetkan selesai akhir tahun Desember 2020,sampai saat ini belum juga selesai,pembangunan Huntap ini dinyatakan baru 75-80 persen.
Warga pasca korban tsunami selat Sunda di Lamsel, benar-benar harus bersabar hingga pertengahan tahun 2021, yang nantinya Huntap ini akan selesai.
Hal itu ditekankan oleh PLT Kabid Permukiman dan RTH Dinas Perumahan dan Pemukiman Kabupaten Lampung Selatan Ferro Parendo saat ditemui di areal perkantoran bupati, jumat (8/1/2021)
Menurut nya,Huntap ini sangat progres, karena sampai saat ini sudah menginjak ke tahap pemasangan plafon pada bagian atap,sedangkan yang berada di kawasan pesisir Rajabasa,sudah ada proses pemasangan plafonnya.
“Pihaknya memastikan, penyelesaian proses pembangunan Huntap ini pada bulan Juni 2021, sesuai dengan masa perpanjangan penggunaan dana hibah”ucapnya
Sementara untuk penyerahan kunci, menurut dia akan disesuaikan dengan jadwal Bupati, mungkin beliau yang akan menyerahkan kunci tersebut secara simbolis.
Masyarakat korban pasca tsunami,berharap agar pembangunan Huntap ini dapat cepat terselesaikan.
Penulis: Bambang.