Pembukaan Sekaligus Penandatanganan Berita Serah Terimah Program TMMD Ke-111 Kodim 1407/Bone

Pembukaan Sekaligus Penandatanganan Berita Serah Terimah Program TMMD Ke-111 Kodim 1407/Bone
SULAWESI SELATANTMMD

Bone, (LV) –

Pembukaan operasi TNI Manunggal Membangun Desa (TMMD) Ke-111 tahun anggaran 2021 di Desa Baringeng kecamatan Libureng kabupaten Bone ditandai dengan penandatanganan berita serah terima program TMMD Ke-111 Kodim 1407/Bone Tahun 2021 dari Bupati Bone Drs.H.A.Fahsar M.Padjalangi M.Si kepada Komandan Kodim 1407/Bone Letkol Kav Budiman S. H selaku Komandan Satgas TMMD ke-111 tahap I tahun 2021.

Acara penandatanganan berita serah terima program TMMD ke-111 Tahun 2021 Kodim 1407/Bone tersebut, dilakukan di di Aula La Teya Ri duni Rujab Bupati Bone, Jln.Petta Ponggawae, Kel. Watampone, Kec.Tanete Riattang Kab .Bone Selasa (15/06/2021) yang di saksikan oleh Brigjen TNI Djashar Djamil SE, MM ( Danrem 141/ TP ). Dr.H.A.Fahsar M.Padjalangi, M.Si ( Bupati Bone ) . Letkol Kav.Budiman SH ( Dandim 1407/ Bone ). Drs.H.Ambo Dalle M.M ( Wakil Bupati Bone ) . AKBP Try Handoko WP S.I.K ( Kapolres Bone ) . AKP A.Muh.Safi’i ( Wadanyon C Brimob Bone ) . Letkol Cpm Kowad Maria Herlina Pasule ( Dandenpom Bone ) . Letkol Ckm Mahpudi Hadi ( Dandenkesyah Bone ). Irwandi Burhan SE, M.M ( Ketua DPRD Bone ), Drs.H.A.Islamuddin ( Sekda Bone ), A.Aso Mallaloang SH ( mewakili Kajari Bone ) ,Kapten Inf A.M.Ilham ( Pasi Bakti Rem 141/ TP ), Para Danramil / Pa Staf Kodim 1407/ Bone, AKP Hajri ( Kapolsek Libureng ), A.Nasarudin Kammisi SP ( Kepala KPH Cenrana Dinas Kehutanan )

Baca Juga:  Perhatian Warga, Terhadap Babinsa diwilayahnya

Dalam kesempatan itu Komandan Kodim 1407/Bone Letkol Kav Budiman S. H menjelaskan, TMMD ke-111 tahun 2021 yang dimulai pada tanggal 15 juni 2021 di desa Baringeng kecamatan Libureng kabupaten Bone dengan sasaran fisik berupa pembukaan jalan pengerasan, kemudian pembangunan talud, pembangunan gorong-gorong, serta untuk kegiatan non fisik berupa penyuluhan-penyuluhan dari dinas terkait. (R)

Tagged