Pemerintah Desa Purbasakti Harapkan Bantuan Air Bersih

BERITA PHOTOLAMPUNG UTARA

Lampung Utara: lampung visual.com-
Meski kami sudah pernah mengusulkan bantuan air bersih ke pemerintah kabupaten lampung utara melalui pemerintah Kecamatan Abung Surakarta yang ditujukan ke Badan Penanggulangan Bencana Daerah (BPBD). Tapi hingga saat ini baru dua kali dikirim bantuan.

Untuk itu mengingat susahnya mendapatkan sumber air bersih, saya selaku kepala Desa menyampaikan keluhan warga, dengan harapan Pemerintah Daerah bisa me alokasikan bantuan Air bersih secara rutin. Demikian diungkapkan Sunardi Kepala Desa Purbasakti Kecamatan Abung Surakarta Kabupaten Lampung Utara Provinsi Lampung. Rabu (16/10/2019)

Baca Juga:   Kejari Koordinasi Bersama SMSI Lampura Guna Pencapaian WBK Menuju WBBM

“Saya berharap kepada pemerintah khususnya kepada BPBD Kabupaten Lampung Utara, agar dapat memberikan bantuan Air bersih lagi kepada masyarakat, setidaknya air untuk minum, kalau untuk mandi dan mencuci warga masih bisa ngambil di sumur milik lampak singkong yang ada di Rk. 5 Dusun setempat,” terang Sunardi.

Di tempat terpisah Pairin (60) warga desa Purbasakti, membenarkan bahwa pernah mendapatkan bantuan air bersih dari Pemerintah Kabupaten Lampung Utara. Namun bantuan tersebut hanya dua kali.

Baca Juga:  Jaga Pasokan Gas Elpiji 3 kg, Pemkab Laksanakan OP Gas Murah

“Kami sudah pernah mendapatkan bantuan air bersih dari BPBD dua minggu yang lalu, tapi
sampai saat ini belum ada bantuan lagi pak, saat ini kami terpaksa meminta air, di lapak singkong milik saipul.” Ujarnya.

Lebih lanjut Pairin mengatakan, susahnya mendapatkan sumber air di desanya, selain dikarenakan musim kemarau yang berkepanjangan, di dusun tiga tempatnya belum ada sumur Bor.
Penulis: Adri/Yp.
Editor: Basri

 2,646 kali dilihat

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan.