Pemkab Lampura gelar Musrembang untuk tahun 2019

WAY KANAN

Lampung Utara, lampungvisual.com-

Pemerintah Kabupaten Lampung Utara mengadakan Musyawarah Perencanaan Pembangunan untuk tahun 2019 yang bertempat di aula Tapis pemkab setempat. Rabu (28/3/2018) dengan mengusung Tema” Pemantapan perekonomian daerah dan kemandirian desa demi terciptanya masyarakat yang aman, maju dan bermartabat.

Plt. Asisten ll Syahrijal mewakili Plt. Bupati Sriwidodo Rencana kerja  Pembangunan Daerah (RKPD) merupakan satu kesatuan yang tak bisa dipisahkan guna untuk meningkatkan perekonomian dan mensejahterakan kehidupan masyarakat. Maka perlu disusun perencanaan pembangunan yang terarah, sehingga bisa berjalan dengan baik sesuai dengan apa yang telah direncanakan.

Baca Juga:  Panitia Pilkakam Kampung Gunung Katun jalani Tes Rapid

Jadi Perencanaan Pembangunan  harus disusun secara sistematis, terukur dan terarah,  untuk itu pemerintah daerah harus menyusun program Jangka panjang, menengah maupun tahunan. Dan itu harus mulai dipersiapkan dengan baik agar pelaksanaan bisa tercapai.

Sementara itu, Sambutan Gubernur diwakili kepala Dinas pertenakan dan perkebunan (Disbunnak) provinsi Lampung, Dessy desmaniar Romas mengatakan musrembang ini guna untuk mengumpulkan saran dan kritikan sehingga dalam pelaksanaan pembangunan baik tingkat pusat, provinsi maupun daerah bisa terlaksana dengan baik. Dan itu butuh kerja sama yang baik demi mewujudkan kesejahteraan masyarakat Lampung khusus nya Lampung Utara.

Baca Juga:  Pemilihan Putri Hijab Tingkat Kabupaten Way kanan Memasuki Babak Grand Final

“Maka untuk mewujudkan itu diperlukan persiapan yang baik sehingga apa yang dilakukan oleh pemerintah bisa dirasakan manfaatnya oleh masyarakat,” pungkasnya. (Andrian folta)

 2,145 kali dilihat

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan.