Pererat Tali Silaturahmi Danramil 03/Serengan Komsos Dengan Tokoh Agama

JAWA TENGAH

Surakarta, lampung visual.com-
Komandan Koramil 03/Serengan Kodim 0735/Surakarta Kapten Inf TriSakti Kristiyoso melaksanakan anjangsana sekaligus Komsos di Kediaman Ketua Mega Bintang Mudrick Sangidoe di kelurahan Jayengan kecamatan Serengan.Jum’at (19/06/2020) pukul 10.00 wib.

Danramil mengatakan kegiatan Komsos ini mencerminkan kepedulian seorang aparat teritorial kepada masyarakat di tengah-tengah warga binaanya serta siap membantu tanpa pamrih di masa pandemi (covid – 19 ) di wilayah binaanya.

Baca Juga:  Pembangunan Talut Sangat Bermanfaat Dalam TMMD Karanganyar

“Dengan berkomunikasi akan mempererat hubungan TNI dan rakyat semakin harmonis sehingga tercipta kemanunggalan TNI dan rakyat,apalagi di masa pandemi Covid -19 ini.”ujarnya.

Sementara itu Sertu Rohmad yang turut serta dalam pelaksanaan Komsos tersebut mengatakan selaku pemangku kewilayahan, Babinsa harus selalu peka di wilayah binaannya Sertu Priyanto dan Sertu Rohmad ( Babinsa Jayengan ) memberikan wawasan tentang pemberlakuan masa New normal/Tatanan kehidupan baru ini agar selalu mengedepankan hidup sehat dengan selalu pakai masker,cuci tangan dan jaga jarak hal ini membuktikan bahwa tidak ada batasan antara TNI dengan warga sehingga dengan komunikasi yang selalu terjalin ini bisa menjadi contoh daerah lain dalam menjaga wilayahnya tetap aman.

Baca Juga:  Pastikan Protokol Kesehatan, Babinsa Koramil 08/Adipala Monitoring Kegiatan Pendistribusian BST

“Hal ini bisa menjadi bukti bahwa TNI dan rakyat tetap kompak dan kuat. Makanya wilayah binaan selalu tetap aman dan Kondusif karena ada jalinan komunikasi yang kuat.”pungkas Rohmad.
Penulis: (Arda 72 Pendim Surakarta)

 365 kali dilihat

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan.