Plester Dinding, Rumah Sarto Masuk Kategori Finishing

JAWA TENGAH

Brebes –
Renovasi RTLH (Rumah Tidak Layak Huni) program TMMD Reguler 109 Kodim 0713 Brebes, milik Sarto (43), warga Dusun Karanganyar RT. 02 RW. 01, Desa Kalinusu, Kecamatan Bumiayu, Kabupaten Brebes, Jawa Tengah, melanjutkan pekerjaan plester dinding. Kamis (8/10/2020).

Terlihat teknisi bangunan Satgas TMMD Reguler, bersama para tukang dari warga setempat, bahu-membahu menyempurnakan sisa plester sehari sebelumnya, di rumah yang berukuran 6 x 9 meter bantuan Kodim Brebes senilai Rp. 10 juta itu. Kamis (8/10/2020).

Baca Juga:  Danrem 074/Warastratama : Jadikan Kenaikan Pangkat Ini Sebagai Wahana Mawas Diri Untuk Meraih Kearifan Sebagai Prajurit Sapta Marga

Diterangkan Kepala Dusun Karanganyar, Mukhsinin (41), bahwa pihaknya akan membantu semaksimal mungkin pekerjaan 3 rumah tersisa yang ditargetkan Satgas TMMD di dusunnya, baik bantuan tenaga maupun materi untuk menyempurnakan ruma anggota Linmas Kalinusu ini.

“Sebagian warga sudah menyumbangkan bambu untuk reng dan usuk di teras Pak Sarto, dan juga makanan dan minuman untuk meringankan pemilik rumah dalam menyervis para pekerja tersebut,” ungkapnya.

Sementara disampaikan Sertu Anwar, Kepala Tim Teknis Satgas TMMD Reguler 109 Brebes dari kesatuan Yon Zipur 4 Tanpa Kawandya, Kompi A Slawi, Kabupaten Tegal, bahwa pekerjaan selanjutnya adalah pengacian dinding dan plester lantai.

Baca Juga:  Tanggap Bencana, Ini Yang Dilakukan Babinsa Conto Setelah Mendapatkan Laporan Warga

“Untuk rumah ini kita targetkan rampung 2 hari kedepan,” tegasnya.

Perlu diketahui, di program bedah rumah TMMD Reguler 109 Brebes, sasarannya adalah 4 rumah milik di Dusun Karanganyar, Desa Kalinusu, dimana 1 rumah sudah kelar yakni milik Mbah Raad (66).

Sementara satu rumah lainnya yang juga baru saja dikerjakan (7/10), dan sedang dikebut adalah milik Karmin (38), warga Dusun Kutagaluh RT/RW. 02, Kalinusu. (Aan)