PMI dan TP-PKK berikan bantuan 30 anak Thalasemia

LAMPUNG UTARA

Lampung Utara : lampungvisual.com

Palang Merah Indonesia (PMI) Kabupaten Lampung Utara bersama pengurus TP-PKK Lampung Utara yang dihadiri Wakil Ketua TP-PKK Lampura Hj.Nur Endah Sulastri, menggelar kegiatan berbagi kasih kepada 30 anak – anak thalasemia di Markas PMI Lampung Utara, Rabu (13/5/2020).

Ketua PMI Lampura menyampaikan,Perlu diketahui Thalasemia ialah penyakit kelainan darah, dan setiap bulannya anak-anak atau penderita kelainan darah ini harus di transfusi darah seumur hidupnya karena belum ada obat yg dapat menyembuhkan selain cangkok sumsum tulang.

Baca Juga:  Persatuan Perawat Nasional Indonesia Akan Gelar Aksi Solidaritas di Lampura

“kegiatan ini bisa terlaksana karena bantuan dari beberapa donatur yaitu bapak Hi.Budi utomo, dari Tangan berbagi yang diketuai Waskito Yusika, UMKO Muhammadiyah, Foltekes Tanjung Karang, serta para donatur lainnya kami ucapkan terima kasih banyak,sehingga bantuan dapat sedikit meringankan beban anak-anak thalesemia,” kata Maya Manan selaku ketua PMI Lampung Utara.

Sementara itu Wakil Ketua TP-PKK Kabupaten Lampung Utara Hj.Nur Endah Sulastri mengatakan dalam sambutannya.

Baca Juga:  Rozali Nahkodai PC BPPH-PP Masa Bhakti 2021-2023

“Alhamdulillah anak-anak thalasemia ini tetap semangat menjalankan aktivitas sehari-hari meski setiap bulannya mereka harus transfusi darah dirumah sakit,mudah-mudahan apa yang diberikan hari oleh Pemerintah, PMI, UMKO, Poltekes,Tangan berbagi,bisa menambah semangat bagi anak-anak thalasemia,” Tutur Hj. Nur endah

(Andrian Folta)

 463 kali dilihat

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan.