PMI Kecamatan Negeri Besar Adakan Penyemprotan Disinfektan

PMI Kecamatan Negeri Besar Adakan Penyemprotan Disinfektan
WAY KANAN

Way Kanan, (LV)

Untuk mencegah meluasnya penyebaran Virus Corona di Kecamatan Negeri Besar, Palang Merah Indonesia (PMI) Kecamatan setempat mengadakan penyemprotan Disinfektan di Kampung Tegal Mukti, Rabu (30/062021).

Kegiatan penyemrotan yang dipimpin Ketua PMI Kecamatan Negeri Besar Ahmad Rohim Sidik, diikuti pula oleh Camat Negeri Besar Drs. Sahdani beserta Kapolsek Negeri Besar dan Ibu Tim Penggerak PKK Kecamatan.

Sasaran penyemprotan adalah fasilitas umum diantara Pasar Kampung , Balai Kampung , Sekolah-sekolah , Pondok Pesantren.

Baca Juga:  Puskesmas Baradatu targetkan dapat Akreditasi Paripurna .

” Selain melakukan penyemprotan, kami juga melakukan edukasi
kepada masyarakat akan bahaya Virus Corona dan upaya pencegahan dengan menerapkan protokol kesehatan.” Kata Ketua PMI Ahmad Rohim Sidik.

Kegiatan seperti ini kata Ahmad Rohim akan dilaksanakan secara bergilir ke Kampung lain di Kecamatan Negeri Besar.

Camat Negeri Besar Drs. Sahdani apresiasi kepada PMI Kecamatan Negeri Besar  yang sudah melakukan penyemprotan disinfektan serta edukasi protokol kesehatan  Kepada masyarakat dalam rangka pencegahan penyebaran Covid-19.

Baca Juga:  Ada lima syarat yang harus terpenuhi untuk Makmur atau tidaknya suatu negeri

“Kami akan terus berkoordinasi dengan pihak PMI Kecamatan untuk peyemprotan didaerah yang ramai di kunjungi masyarakat untuk memutus penyebaran Virus Corona di Kecamatan Negeri Besar .” Tambah Drs Sahdani.(*/fikri)

 295 kali dilihat