Polsek Kotabumi Kota laksanakan giat vaksinasi dan tebus minyak murah

Polsek Kotabumi Kota laksanakan giat vaksinasi dan tebus minyak murah
LAMPUNG UTARA

Lampung Utara,lampungvisual.com
Polsek Kotabumi Kota Polres Lampung Utara melaksanakan vaksinasi sekaligus pasar murah minyak goreng guna untuk membantu masyarakat dalam kelangkaan minyak untuk kebutuhan pokok yang bertempat di tugu payan mas Kotabumi, Kamis (7/4/2022)

Kapolsek Kotabumi Kota Ipda Andreas Santo mewakili Kapolres Lampura AKBP Kurniawan Ismail S.I.K mengatakan pihaknya melaksanakan vaksinasi sekaligus pasar tebus murah minyak goreng dengan harga Rp. 15.000 perliternya guna membantu masyarakat yang dalam hal ini kelangkaan minyak sering terjadi.

Baca Juga:  Tekab 308 Satrekrim Polres Lampura berhasil ungkap kasus curat

” Vaksinasi dilakukan kita berkerja sama dengan Puskesmas dan Tenaga Kesehatan untuk memberikan pelayanan vaksinasi terhadap warga yang ingin divaksin, ” kata dia.

Selain itu juga, Ipda Andreas Santo juga menyampaikan bahwa kegiatan vaksinasi yang dilakukan selama ini, kebaradaan tim monitoring dari pemkab tidak terlihat dilapangan guna melakukan pemantauan. Sebab, sudah jelas pimpinan tinggi pemda telah memberikan tugas masing masing kepada jajarannya untuk menjalankan tugas dan fungsinya dalam mengejar target vsksinsi sesuai dengan anjuran dari pemerintah pusat.

Baca Juga:  Akibat pemadaman Listrik dan Solar Langka, Pasien Ryacudu Kotabumi Dipindahkan Keruangan Sementara

” Saya belum pernah melihat tim monitoring vaksin turung langsung kelapangan untuk melihat proses vaksinasi dan sejauh mana perjalanan vaksin yang digiatkan. Padahal, itu tugas mereka, untuk melihat keadaan para tim vaksin yang dibawah, ” tuturnya.

(Andrian Folta)

 262 kali dilihat