PPM Provinsi Lampung Hadiri Paripurna HUT RI Ke – 78

BANDAR LAMPUNG

Bandar Lampung (LV) – Ketua PD PPM Provinsi Lampung Dr. RJ. Agung Kesuma SH,MH Mendampingi Ketua Leguin Veteran Republik Indonesia (LVRI) Lampung Mayor (Purn) H.S. Subardi menghadiri Paripurna HUT RI ke-78, di Gedung DPRD Provinsi Lampung, Rabu (16/8/2023).

DPRD Provinsi Lampung menggelar rapat paripurna mendengarkan pidato kenegaraan Presiden RI dalam rangka memperingati HUT ke-78 Kemerdekaan RI tahun 2023.

“Dengan mengucap bismillahirrahmanirrahim rapat paripurna Istimewa DPRD Provinsi Lampung pada hari ini secara resmi dibuka dan terbuka untuk umum,” ujar Mingrum Gumay.

Baca Juga:  Video:PT. Kereta Api Indonesia (Persero) Salurkan Dana Kemitraan

Setelah dibuka, rapat paripurna tersebut dilanjutkan dengan agenda mendengarkan pidato kenegaraan Presiden RI Joko Widodo pada Sidang Tahunan MPR/DPR/DPD RI dalam rangka peringatan Hari Ulang Tahun (HUT) ke-78 Kemerdekaan RI Tahun 2023.

Pidato Presiden RI Bapak Jokowi mengajak dukungan dan kerjasama seluruh Komponen bangsa untuk menjadikan Indonesia maju menuju Indonesia emas di tahun 2045 nanti.

“Terus Melaju untuk Indonesia Maju, yang menjadi semboyan bulan kemerdekaan pada tahun ini, hanya bisa diraih dengan sikap terbuka dan siap berubah menghadapi dunia yang penuh disrupsi. Indonesia emas hanya bisa dicapai jika kita semua bahu-membahu dan saling bergandeng tangan dalam satu tujuan. Kita harus tangguh dalam menghadapi pandemi dan berbagai ujian yang akan kita hadapi dan kita harus terus tumbuh dalam menggapai cita-cita bangsa,” ujar Presiden Jokowi.

Baca Juga:  Upaya Mempercepat Pembangunan Infrastruktur, Jalan Provinsi Ruas Mayjend. H.M Ryacudu Diresmikan

“Kami PPM Lampung beserta jajaran mengucapkan selamat hari kemerdekaan RI Ke 78 Dirgahayu Indonesia,” ucap Raja Agung.

(Ang)

 3,393 kali dilihat

Tagged