Purnawirawan TNI, Warakawuri dan Persit di Wilayah Kodim 0703/Cilacap Mendapatkan Suntik Vaksin

KODIM CILACAP

Cilacap – Aparat TNI Kodim 0703/Cilacap dan Jajarannya melaksanakan pendampingan kegiatan vaksinasi bagi Purnawirawan TNI, Warakawuri dan Persit Jajaran Kodim 0703 Cilacap yang digelar di Rumkitban 04.08.01 Cilacap Jl. Katamso No.1 Kelurahan Sidanegara, Kecamatan Cilacap Tengah, Jumat (21/5/21).

Kegiatan Vaksinasi Sinovak Covid-19 terhadap yang diikuti oleh 49 orang peserta ini dilakukan oleh Tim Medis yang dipimpin Kepala Rumkitban 04.08.01 Cilacap Kapten Ckm Alfian Heri Triyono, Kep, Amd. dan dr. Eti Putranti.MM. dilaksanakan sesuai ST Danrem 071/WK Nomor ST/231/2021 tanggal 18 Mei 2021 tentang Perintah dalam rangka mendukung Vaksinasi Covid 19 kepada Purnawirawan TNI, Istri Purn TNI dan Warakawuri di wilayah Kodim 0703/Cilacap.

Dari Kodim 0703/Cilacap sendiri, pendamping dalam kegiatan Vaksinasi Covid-19 dipimpin Danramil 08/Adipala Kapten Inf Kadisan dan diikuti Pelda Wahidin, Pelda Mashud Suminto, Serma Agus Prawoto, Serka Yatiman dan para Babinsa Jajaran Kodim 0703/Cilacap.

Pelaksanaan Vaksinasi Covid -19 dimulai dari tahap Pendaftaran, Cek Tensi, Verifikasi Data, Screening, Vaksinasi dan Observasi. Dari total semua yang hadir yaitu 53 orang, yang dapat dilaksanakan vaksin sejumlah 49 orang, 4 orang tidak bisa dilaksanakan vaksin dikarenakan tensi tinggi.

Danramil Kapten Inf Kadisan menerangkan, sebelum mendapatkan vaksin, para Purnawirawan, Warakawuri dan Persit ini harus melalui proses pemeriksaan data, screening atau pemeriksaan lainnya dan yang lolos akan mendapatkan vaksin Covid 19.

“Koramil 08/Adipala sendiri mengirimkan 5 orang Purnawirawan, 4 orang Warakawuri dan 3 Persit Ranting 9 Adipala untuk mendapatkan vaksin hari ini dan dari total 12 orang sedangkan yang lainnya dari wilayah Cilacap lainnya yang dihadirkan oleh para Babinsanya. Semua total ada 53 orang peserta namun yang bisa di vaksin ada 49 orang, untuk yang 4 orang tidak di vaksin karena tensi tinggi,” Terang Danramil.

Menurut Danramil 08/Adipala, kegiatan ini merupakan wujud kepedulian TNI terhadap para senior, para Purnawirawan, Warakawuri dan keluarganya ditengah pandemi Covid-19 agar mereka terhindar dari penyebaran Covid-19. Kami berharap setelah mendapatkan suntikan vaksin para Purnawirawan ini tetap menjalankan protokol kesehatan dengan ketat, mengingat kekebalan tubuh mereka semakin berkurang di bandingkan dengan yang masih usia muda”, Harapnya.

Salah satu Purnawirawan Serda (Purn) Maryanto (58 Th) yang berdomisili di Jln. Gereja RT 04 RW 02 Dusun Kauman Desa Adipala Kecamatan Adipala sangat mengungkapkan antusiasnya mengikuti kegiatan vaksin tersebut. Dirinya juga mengucapkan terima kasih kepada pihak Koramil yang telah mengikutsertakannya dalam kegiatan ini.

“Terimakasih kepada pihak Koramil 08/Adipala yang telah mengikutsertakan kami-kami yang sudah tua ini untuk di vaksin, sehingga kami harapannya bisa terhindar dari Covid 19 dan untuk Babinsa yang mendampingi, saya do’akan sehat selalu dan semakin di cintai warganya, matur nuwun pak Babinsa,” Ucapnya.

Usai mendapatkan suntikan vaksin, para Purnawirawan, Warakawuri dan Persit diharuskan menjalani observasi selama 30 menit sebelum diperbolehkan pulang dan meninggalkan tempat kegiatan. Kegiatan vaksinasi Covid -19 terhadap Purnawirawan TNI, Warakawuri dan Persit di wilayah Kodim 0703/Cilacap ini akan dilanjutkan kembali pada hari Senin tanggal 24 Mei 2021 mendatang. (Urip)

Loading

Tagged