Ramadan Kareem, Kebaikan Menular

Ramadan Kareem, Kebaikan Menular
Ilustrasi foto bedug. | pixabay.com/Muzzamil
PROFIL & SOSOK

Ramadan Kareem, Kebaikan Menular

BANDARLAMPUNG, (LV)
Dua pekan sudah, sedikitnya 7,89 miliar umat muslim sedunia menjalankan kewajiban beribadah puasa di bulan suci Ramadan 1443 Hijriah.

Termasuk Indonesia, negeri berpopulasi sedikitnya 273,87 juta jiwa umat muslim per 31 Desember 2021 berdasar data Direktorat Jenderal Kependudukan dan Catatan Sipil Kementerian Dalam Negeri–terbesar di dunia, dan Lampung didalamnya.

Corak pembeda paling kentara Ramadan dengan tahun sebelumnya, yakni situasi pelonggaran pembatasan sosial kian terbuka seiring landainya kurva. Pandemi.

Hakikat menjalankan kewajiban puasa, menurut anggota Tim Aswaja NU Center Pengurus Wilayah Nahdlatul Ulama (NU) Jawa Timur, Ustadz Nur Rohmad, sejatinya ialah meninggalkan syahwat nafsu yang hukum asalnya mubah di luar puasa.

Syahwat nafsu itu, dikutip dari NU Online, diharamkan sementara waktu mulai terbit fajar hingga terbenamnya matahari dan setelah itu dihalalkan kembali.

Oleh karenanya, tandas Nur Rohmad, puasa seseorang tidak akan sempurna kecuali dengan meninggalkan perkara-perkara yang diharamkan oleh Allah dalam segala keadaan, bukan hanya saat berpuasa.

Ibadah puasa, ujar dosen Sekolah Tinggi Agama Islam (STAI) Al Azhar Gresik ini, ialah salah satu manifestasi ketundukan seorang hamba kepada Allah.


“Orang yang berpuasa meninggalkan syahwat-syahwat nafsunya di siang hari untuk mendekatkan diri kepada Allah dan karena taat kepada-Nya. Kemudian berbuka dan kembali memenuhi syahwat nafsunya saat malam tiba juga untuk mendekatkan diri kepada Allah dan karena taat kepada-Nya,” urainya.

Ia tidak meninggalkan syahwat nafsunya kecuali dengan perintah Tuhannya dan tidak kembali memenuhi syahwat nafsunya kecuali dengan perintah Tuhannya. “Jadi dalam dua keadaan tersebut, seorang hamba menaati perintah Tuhannya,” tandas Nur Rohmad, juga anggota Tim Aswaja NU Center PCNU Kabupaten Mojokerto ini.

Oleh karenanya, dia menandasi, sungguh disayangkan ketika orang berpuasa dari syahwat nafsunya yang diharamkan untuk sementara waktu saat berpuasa, namun ia tak menjauhi perkara yang diharamkan oleh Allah dalam segala keadaan, baik saat berpuasa maupun di luar puasa.

“Demikian pula, orang yang berpuasa dan menjauhi syahwat nafsunya yang diharamkan sementara waktu saat berpuasa, namun ia berbuka dengan makanan atau minuman yang haram atau melakukan perkara haram lainnya,” tutur Nur Rohmad menjelenterehkan.

Nabi Besar Muhammad Shallallahu ‘Alaihi Wasallam bersabda:

مَنْ لَمْ يَدَعْ قَوْلَ الزُّوْرِ والعَمَلَ بهِ فَلَيْسَ للهِ حَاجَةٌ فِي أَنْ يَدَعَ طعَامَه وشَرَابَه(رواه البخاريّ)

Yang artinya: “Barang siapa yang tidak meninggalkan perkataan dosa dan perbuatan dosa, maka Allah tidak akan menerima puasanya.” (HR Al Bukhari)

Di luar ibadah wajib salat lima waktu dan berpuasa serta menunaikan zakat fitrah, selain aktivitas berburu kesalehan spiritual melalui jalan raya transedental mulai dari menjalankan ibadah sunah santap sahur, salat sunah Tarawih, Taddarus Quran, one day one juz, haji kecil (umroh) dan lainnya.


Umat muslim dunia, juga bergairah massal bumikan ghirah kolosal berlomba-lomba dalam kebaikan khas bulan seribu bulan, demi mewujudkan kesalehan sosial. Ambil contoh sedemikian banyak umat Islam giat lipatgandakan ibadah berbagi makanan minuman menu santap sahur dan berbuka puasa. Bagi muslim yang lain.

Berikut, dengan mendasari versi penetapan sidang isbat pemerintah dan NU, dari hasil pantauan dan penelusuran sepanjang dua pekan pertama Ramadan ini, tersaji laporan aksi mulia bakti sosial kemanusiaan berbagi paket menu buka puasa ataupun sembako, yang ditaja oleh pelbagai institusi, elemen masyarakat sipil dan militer di Lampung.

Kejati Lampung, Didukung PLN

Kejaksaan Tinggi (Kejati) Lampung, didukung PT PLN UID Lampung, berbagi paket sembako bagi warga muslim dan terdampak pandemi di Bandarlampung, disalurkan melalui Kerukunan Keluarga Sulawesi Selatan (KKSS) Lampung.

Kajati Lampung Nanang Sigit Yulianto, didampingi pejabat Kejati, menyerahkan simbolis paket sembako itu kepada warga, didampingi Ketua Badan Pengurus Wilayah (BPW) KKSS Lampung, Letnan Kolonel Purn Ruslan Idrus di Pondok KKSS Lampung, Kelurahan Kotakarang, Telukbetung Timur, Bandarlampung, pada hari ke-3 Ramadan, Selasa (5/4/2022).

Kodim Lampung Selatan

Institusi militer, Komando Distrik Militer (Kodim) 0421/Lampung Selatan, selama Ramadan ini berbagi takjil menu buka puasa gratis ke warga umum pelintas jalan depan Makodim setempat, Jl Lintas Sumatera KM 45, Kelurahan Kedaton, Kalianda, Lampung Selatan.

Dandim 0421/LS Letnan Kolonel Infanteri Fajar Akhirudin menyebut agenda berbagi takjil bagi umat muslim yang tak sempat berbuka puasa di rumah dan saat jelang tiba berbuka puasa kebetulan melintas di depan markasnya, satu wujud implementasi kepedulian TNI pada rakyat khususnya kala Ramadan.


Tim Penggerak PKK Lampung

Diketahui menggulirkannya sejak 2020 kala pandemi melanda Tanah Air, Tim Penggerak PKK Provinsi Lampung dipimpin ketuanya Riana Sari Arinal Djunaidi, kembali gelorakan bakti sosial program “Saatnya Ikut Bergerak Untuk Rakyat yang Membutuhkan” (Siger).

Tepat pada hari “rajanya hari”, yakni Jumat (8/4/2022) pekan pertama, atau hari ke-6 Ramadan, Riana memimpin langsung pembagian paket sembako bagi warga, di sejumlah lokasi dalam kota Bandarlampung.

Baca Juga:  Surat Terbuka Deputi BNPB Untuk Relawan Antisipasi La Nina, Kepoin Juga Juara Tangguh Awards 2020

Antara lain pada warga perwakilan sejumlah kabupaten simbolis di kantor Tim Penggerak PKK Lampung, warga di bilangan Jl Wolter Monginsidi Kelurahan Kupangkota Telukbetung Utara, dan warga sekitar Tempat Pelelangan Ikan Lempasing Telukbetung Barat Bandarlampung.

“Alhamdulillah di bulan suci Ramadan ini kita masih dapat berbagi dalam program Siger yang bergulir sejak tahun 2020 saat terjadi pandemi COVID-19, terus sampai saat ini. Tentu kita harap pandemi segera berakhir. Meski nanti pandemi sudah berakhir, Siger tetap bergulir. Karena hakikatnya kita berbagi kebahagiaan berbagi rejeki,” ujar ia.

Ia berharap pemberian diterima dengan baik. “Jadi berkah bagi semua, baik yang memberi, yang menyalurkan, maupun yang menerima,” asa ia, pada aksi menggaet tiga organisasi perangkat daerah (OPD) Pemprov Lampung: Badan Penanggulangan Bencana Daerah (BPBD), Dinas Sosial, dan Dinas Kelautan dan Perikanan (DKP) itu.

SMSI Bandarlampung, Forwako dan ACT

Sama Jumat 8 April lalu itu, organisasi profesi pers Serikat Media Siber Indonesia (SMSI) Bandarlampung, menggandeng Forum Wartawan Kota (Forwako), dan Aksi Cepat Tanggap (ACT) Lampung, berbagi 200 paket takjil, 110 nasi kotak menu buka puasa bagi warga empat lokasi dalam kota.

Dua lokasi di Kecamatan Telukbetung Utara: traffic light pertigaan Jl Diponegoro Sumur Batu (Sarijo) dan traffic light simpang empat Jl Wolter Monginsidi Pengajaran, dua lokasi Kelurahan Talang Telukbetung Selatan: Pasar Cimeng Jl KH Hasyim Ashari, perempatan Pasar Ambon Jl Malahayati.


Para wartawan dan relawan sigap membagi paket ke pengendara bermotor, supir dan penumpang angkutan umum, pedagang, warga yang dijumpai di pasar, tukang ojek, tukang becak, tukang parkir, pengemudi ojol, hingga pejalan kaki.

Ketua SMSI Bandarlampung Jefri Arifin mengabdikan bakti sosial, bagian rangkaian pelantikan pengurus SMSI Bandarlampung 2022–2027 yang berlangsung 31 Maret lalu.

“Kami gandeng ACT dan Forwako, agar jangkauan gerakan makin luas dan jumlah penerima manfaat makin banyak,” info Jefri, wartawan Indosiar-SCTV Biro Lampung ini, berharap donasi bermanfaat bagi penerimanya.

Ketua Forwako, Sahat P Nasution bilang, bakti sosial tak hanya bertujuan membantu orang lain, juga melatih diri terus menebar kebaikan. “Apalagi ini bulan baik, semoga ini bernilai pahala bagi kita semua,” lugasnya.

BUMN Jamkrindo

Badan Usaha Milik Negara (BUMN) PT Jaminan Kredit Indonesia (Jamkrindo), yang merupakan perusahaan penjamin terbesar di republik ini, pionir industri penjaminan, pemilik berbagai produk baik penjaminan program: produk penjaminan Kredit Usaha Rakyat (KUR), dan penjaminan nonprogram: penjaminan kredit umum, kredit mikro, kredit konstruksi dan pengadaan barang/jasa, distribusi barang, surety bond, customs bond, supply chain financing (invoice financing) dan lainnya, juga menaja bakti sosial Safari Ramadan.

Program rutin tahunan sepanjang Ramadan ini, tahun ini bertema “Pererat Silaturahmi, Sucikan Hati, Peduli dan Berbagi” sekaligus tangkai prapuncak peringatan HUT ke-52 Jamkrindo 1 Juli 2022 nanti yang dihelat selain dengan salat Tarawih keliling juga dengan berbagi total 5.200 paket sembako, 550 Al Quran, santunan bagi puluhan panti asuhan dan yatim piatu di 10 titik unit kerja Jamkrindo di berbagai wilayah Indonesia.

Dari 9 kantor wilayah, 56 cabang, 16 kantor unit pelayanan. Yakni, di kantor pusat, Gedung Jamkrindo, Jl Angkasa B-9 Kavling 6 Kota Baru Bandar Kemayoran, Jakarta Pusat dan 9 cabang: Medan, Lampung (Sumatera), Serang Banten, Cirebon Jawa Barat, Demak Jawa Tengah, Malang Jawa Timur (Jawa), Denpasar Bali, Samarinda Kalimantan Timur, Ambon Maluku.

Dirut Jamkrindo, Putrama Wahju Setyawan, melalui siaran pers dari Jakarta 8 April 2022 bilang, Safari Ramadan PT Jamkrindo ini bagian dari program tanggung jawab sosial lingkungan (TJSL) perusahaan, komitmen pihaknya hadir di tengah masyarakat sesuai tema Ramadan perusahaan tahun ini.


“Ini kegiatan rutin kami sebagai bentuk aksi kepedulian sosial. Semoga bantuan ini beri manfaat bagi masyarakat,” ujar alumnus S2 Akuntansi Manajemen 7UGM, bekas Kadiv Corporate Remedial & Recovery BNI 2011-2014, Kepala BUMN dan Pemerintah Divisi Institusi BNI 2014-2015, Kadiv Commercial Remedial & Recovery BNI 2015-2016, SEVP Middle Business BNI 2016, dan Wadirut BNI ini.

FKPPIB, Forum Anak Karyawan BUMN

Forum Komunikasi Putera-Puteri Indonesia Bersatu (FKPPIB), organisasi paguyuban sosial anak-anak karyawan karyawati BUMN di wilayah kerja Lampung, membesut tajuk baksos Ramadan Bersatu Bermanfaat melalui aksi berbagi takjil buka puasa bagi warga sekitar juga bersih-bersih masjid di 20 lokasi titik bidik, Ramadan ini. Perdana digelar di Masjid Al Ihsan Perumnas Way Halim, Bandarlampung, lokasi terdekat dari sekretariat FKPPIB, hari ke-8 Ramadan, Sabtu (9/4/2022) lalu.

Ketum FKPPIB Tezza Aldiano berujar FKPPIB sebagai organisasi yang berasas Pancasila berupaya mengamalkan sila Pancasila di kehidupan sehari-hari. “Kami berkomitmen untuk itu. Momen Ramadan saat terbaik mengamalkan sila pertama, Ketuhanan Yang Maha Esa. Baru partisipasi kecil ini yang bisa kami lakukan,” ujarnya merendah.

Baca Juga:  Kurva Pandemi Bikin Tercekat, Pejuang Bravo Lima Ajak Rakyat Lampung Berduyun Teladani Nabi Muhammad

Rafli, ketua pelaksana menjelaskan kegiatan bentuk kepedulian FKPPIB pada lingkungan sekitar, bermanfaat, mengasah kepedulian pengurus, anggota, dan simpatisan FKPPIB.

DPW Partai NasDem Lampung

Terhitung sejak hari ke-10 Ramadan, pada 11 April 2022 hingga hari ke-30 Ramadan tiba, pengurus DPW Partai Nasional Demokrat (NasDem) Lampung berbagi paket takjil buka puasa bagi warga pelintas jalan depan kantor sekretariatnya, Jl Ahmad Yani 17, Palapa, Kecamatan Enggal Bandarlampung.

Wakil Sekretaris DPW Partai NasDem Lampung Bidang Isu dan Strategi, Arief Tritia Hatang, mendampingi Ketua DPW Partai NasDem Lampung Herman HN, mengutarakan aksi ini demi mewadahi aspirasi pengurus DPW dan organ sayap yang ingin turut beramal baik bulan suci ini.

Bagi warga muslim yang kebetulan melintas, selain dibagikan paket takjil, juga difasilitasi bila ingin sekalian menunaikan ibadah salat Magrib berjamaah di kantor NasDem ini.

KNPI Bandarlampung

Menggenapi kepedulian kolektif para anak bangsa merespons kesulitan rakyat miskin atas kelangkaan minyak goreng di pasaran, organisasi kemasyarakatan pemuda (OKP) DPD Komite Nasional Pemuda Indonesia (KNPI) Bandarlampung, berdonasi minyak goreng ke ratusan warga duafa dalam kota.

Dipimpin ketuanya, M Iqbal Ardiansyah, aksi mulia tematik pada Selasa (11/4/2022), tepat pada hari ke-10 Ramadan, dihelat di sejumlah titik permukiman warga bilangan Kecamatan Tanjungkarang Timur, dipandu Riza, Ketua PK KNPI Kecamatan setempat.

Anggota DPR/MPR Marwan Cik Asan

Anggota dua periode Dewan Perwakilan Rakyat/Majelis Permusyawaratan Rakyat (DPR/MPR) dapil Lampung II Fraksi Partai Demokrat, Marwan Cik Asan, turut menebar virus kebaikan dengan berbagi masing-masing seribu paket sembako bagi warga kurang mampu basis konstituennya.


Di tahap awal, eks Ketua DPRD Lampung 2009-2014, anggota DPR nomor 535 duduk di sekaligus Wakil Ketua Komisi XI DPR Bidang Keuangan dan Perbankan, Wakil Ketua Umum DPP Partai Demokrat ini menyalurkannya di tiga kabupaten.

Seperti dijelaskan Koordinator Relawan Marwan Cik Asan (MCA) Jumadi Julius pada Rabu (13/4/2022), yakni di Tulang Bawang, Tulang Bawang Barat dan Mesuji.

Tak menutup kemungkinan segera disusul pembagian serupa di kabupaten/kota dapil Lampung II lainnya, yakni Metro, Lampung Tengah, Lampung Timur, dan Way Kanan.

Pertamina Patra Niaga Sumbagsel

Anak perusahaan BUMN PT Pertamina (Persero) Tbk, Pertamina Patra Niaga Sumatera Bagian Selatan bersama DPC Hiswana Migas Korwil I Bandarlampung, membidik Panti Asuhan Mulya Pusat Labuhan Ratu Kedaton, Panti Asuhan Miftahul Ulum, Panti Rehabilitasi Dharma Bandarlampung, sebagai target lokasi bakti sosial pembagian paket sembako (beras, minyak goreng, mi instan, gula pasir, sirup), taja program rutin Ramadan tahun ini.

Didampingi Sales Branch Manager I Retail Lampung-Bengkulu Bastian Wibowo, Korwil I Bandarlampung Jonathan Ali Pranata, dan agen LPG 3 Kg Bandarlampung, Area Manager Communication, Relation & CSR, PT Pertamina Patra Niaga Sumbagsel, Tjahyo Nikho Indrawan, berharap baksos kepedulian dan tanggung jawab sosial pada sesama itu dapat bantu saudara-saudara umat muslim menjalankan ibadah puasa.

“Dan semoga juga dapat ridha Allah SWT,” ujarnya, diamini perwakilan Ketua Hiswana Migas Lampung Jonathan Ali Pranata, menyebut baksos bertujuan menumbuhkan rasa kepedulian sosial di lingkungan sekitar.


GMNI dan KNPI Bandarlampung

Serupa mulia, empat hari kemudian, tepat hari ke-14 Ramadan, Jumat (15/4/2022) giliran OKP kemahasiswaan, DPC Gerakan Mahasiswa Nasional Indonesia (GMNI) Bandarlampung, menggandeng DPD KNPI Kota Bandarlampung berdonasi 120 paket minyak goreng gratis bagi warga duafa dan pengurus masjid di Kelurahan Gunung Mas dan Telukbetung, Kecamatan Telukbetung Selatan, Bandarlampung.

Bakti sosial dipimpin Ketua DPC GMNI Bandarlampung Ichwan Aulia, didampingi Ketua DPD KNPI Bandarlampung M Iqbal Ardiansyah, Ketua Pengurus Kecamatan (PK) KNPI Telukbetung Selatan, Hadi Djaya Kusuma. Warga penerima, ceria.

IWAPI Lampung

Hari yang sama, Ikatan Wanita Pengusaha Indonesia (IWAPI) Lampung juga berbagi paket sembako dan santunan tunai bagi yatim piatu dan duafa di empat lokasi dalam kota Bandarlampung, Jumat (15/4/2022).

Yakni, di komplek kantor Persatuan Tuna Netra Indonesia (Pertuni) Bandarlampung, Jl Pagar Alam Gang Landak 62 Segalamider Tanjungkarang Barat, Panti SLB Jl Ratu Dibalau Tanjungsenang, perkampungan duafa bilangan Jl Laksamana Martadinata Telukbetung Timur, Panti Asuhan Solawatul Falah Lempasing Telukbetung Barat.

“Alhamdulillah. Tiap tahun. Program rutin. Semoga dapat bantu ringankan beban mereka saat Ramadan dan kondisi ekonomi yang saat ini belum pulih karena COVID-19,” ketua pelaksana, Komite Tetap Sosial DPD IWAPI Lampung, Hartini Agus, didampingi Wakil Ketua XVII Erma Suri, menjelaskan.

Ketua DPD IWAPI Lampung Dr Armalia Reny Madrie AS menyebut yang dilakukan IWAPI ini bentuk kasih sayang, empati ke sesama di bulan Ramadan yang penuh berkah.

Baca Juga:  Loekman : Saya Ingin Melihat Masyarakat Lamteng Tersenyum 

“Sebetulnya ada beberapa program lain yang kami laksanakan selama ini. Seperti pemberian sedekah bagi wanita UMKM di Lampung, termasuk pemberian edukasi keterampilan pada masyarakat,” ujar Rektor Universitas Mitra (Umitra) Indonesia ini.

Forhati Lampung

Sama hari satu frekuensi, kali ini dengan berbagi paket nasi siap santap dan takjil menu buka puasa, ditaja segenap pengurus Forum Alumni Himpunan Mahasiswa Islam (HMI)-Wati (Forhati) Lampung, di depan sekretariat HMI Cabang Bandarlampung, Jl Sudirman, Pahoman, Kecamatan Enggal, Bandarlampung, Jum’at (15/4/2022).

“Ramadan, bulan mulia paling dinanti umat Islam untuk berlomba-lomba meningkatkan ketakwaan, saling berbagi antar sesama, saling menguatkan demi gapai ridha Allah SWT. Inilah waktu paling utama guna menunjukan solidaritas, kesetiakawanan sosial pada masyarakat luas,” ungkap Dr Eva Rodiah Nur, ketua periode pertama.

Forhati, akan gencarkan aksi ini sepanjang Ramadan untuk meningkatkan Ukhuwah Islamiyah, terus berbagi dengan sesama dalam bentuk apapun, bantu ringankan ekonomi warga menengah ke bawah apalagi jelang Idul Fitri. “Pandemi yang belum juga berakhir tak boleh halangi niat dan kegiatan sosial bermanfaat bagi yang berpuasa. Justru harus lebih ditingkatkan. Sebab, kekuatan sejati itu terletak pada solidaritas sosial akar rumput. Kami ajak masyarakat maknai hakikat Ramadan lewat aksi nyata,” ujar neurolog, dr Zam Zanariah SpS, ketua periode kedua.

“Semoga aksi sosial kita serta donatur yang tak henti berlomba dalam kebaikan, dicatat sebagai ibadah dan jadi ladang pahala kita semua,” imbuh ketua periode ketiga, Erlina. Turut hadir, penasihat Forhati Lampung, Dr Heni Noviarita.


Warga Griya Imam Bonjol Langkapura

Sebulan penuh Ramadan, warga komplek Perumahan Griya Imam Bonjol Estate, Jl Imam Bonjol, Langkapura, Bandarlampung, sisi kiri jalan arah ke Kemiling sebelum gerai waralaba, membuka posko khusus berbuka puasa di pojok kanan gerbang komplek.

Siapapun warga muslim pelintas, disilakan mampir, menyantap sajian takjil buka puasa di lokasi selama persediaan masih ada.

Dan masih banyak lagi yang lainnya. Semua berikhtiar, berlomba-lomba dalam kebaikan. Menjemput ridha Allah, meraih takwa hamba Allah, berupaya untuk menjadi sebaik-baiknya makhluk Allah bernama manusia yang terbaik yakni mereka yang bermanfaat bagi orang lain, bagi sesama.

Awam disebut sebagai ritual, namun juga semakin banyak pula yang mengusahakan minimal bagi dirinya sendiri sebagai suatu approval, agar menjadi pribadi muslim yang dapat berkesempatan naik kelas derajat keimanannya kepada Allah Azza wa Jalla, dari muslim menjadi Mukmin, dari mukmin menjadi Muhsin, dari muhsin menjadi Mukhlis, dan dari mukhlis menjadi Muttaqin.

Ramadan masih dua pekan lagi. Selain akan memperingati malam Nuzulul Quran setiap 17 Ramadan, jatuh pada Selasa (19/4/2022), umat muslim pada hari ganjil 10 hari terakhir juga menanti bersua malam Lailatul Qadar, malam diturunkannya Al Qur’an pada Nabi Muhammad SAW sebagaimana firman Allah SWT dalam ayat pertama Surat Al Qadr.

Malam itu, Allah buka lebar-lebar pintu-pintu rahmat penuh kebaikan-kebaikan. Malam itu, Allah lipatgandakan pahala amal saleh yang dilakukan pada malam itu.


Itu malam istimewa. Enam keistimewaan. Pertama, malam turunnya Al Quran. Jalaluddin as-Suyuthi dan Jalaluddin al Mahalli dalam Tafsir Jalalain menjelaskan, di malam Lailatul Qadar, Qur’an diturunkan seluruhnya dengan cara sekali turun dari Lauhul Mahfuz ke Baitul Izzah (langit dunia).

Lalu usai diturunkan berangsur sepanjang kehidupan Muhammad SAW setelah beliau diangkat jadi Nabi di Mekkah dan Madinah sampai wafat, selama 20 atau 23 tahun.

Kedua, malam yang lebih baik dari seribu bulan [QS Al Qadr : 3]. Ketiga, malam turunnya malaikat [QS Al Qadr : 4]. Keempat, malam yang penuh kesejahteraan [QS Al Qadr: 5], dimana malaikat banyak menyapa salam tiap kali melewati seorang mukmin laki-laki atau perempuan. Kelima, malam ketentuan atau malam takdir [QS Ad Dukhan : 3-4]. Keenam, hadiah khusus bagi umat Nabi Muhammad SAW. Mashaallah!

Didasari keislaman dan keimanan, kendati berharap sepenuh-penuhnya, umat Islam mengamini, meyakini diri belum tentu dapat bersua indahnya bulan suci Ramadan tahun depan. Dari itu, terus berbuat baik menebar virus kebaikan menandur bibit kebajikan di Ramadan Kareem ini, sudah sepatutnya jadi satu keniscayaan. Ikhtiar.

Sidang Pembaca umat muslim, semoga Ramadan tahun ini kian memantik anda: saleh spiritual, sekaligus saleh sosial. Ramadan Kareem, kebaikan itu menular. [red/Muzzamil].

Youtube:Lampungvisual.com

 612 kali dilihat