Ratusan Guru Mengikuti Sosialisasi ‘Empat Pilar’ MPR RI

TULANG BAWANG BARAT

Tulang Bawang Barat, lampungvisual.com

Guna meningkatkan pemahaman para pendidik agar lebih memahami nilai-nilai jati diri bangsa. Ratusan guru yang tergabung dalam Persatuan Guru Republik Indonesia (PGRI) Kabupaten Tulangbawang Barat, ikuti pendidikan empat pilar Majelis Permusyawaratan Rakyat (MPR) RI, di Aula SMAN 1 Keluarahan Dayamurni, Kecamatan Tumijajar, Tubaba, Lampung, Sabtu (16/9/2017).

Disampaikan Anggota DPR-RI Fraksi Partai PAN  Ir. Alimin abdullah, acara tersebut bertujuan agar para pendidik lebih memahami nilai-nilai jati diri bangsa. Selain itu, MPR menaruh harapan yang besar terhadap para peserta agar dapat memahami secara utuh nilai-nilai empat pilar yang disosialisaikan.

Baca Juga:  Supervisi Anggaran Biro Rena Polda Lampung Kunjungi Tubaba

Secara faktual, pemahaman dan implementasi nilai-nilai Pancasila, UUD 1945 sebagai konstitusi, NKRI, Bhinneka Tunggal Ika, saat ini mengalami kemunduran dan pergeseran. Banyak terjadi kesalahpahaman dan juga ketidakpahaman masyarakat akan arti penting Pancasila.

Fakta di atas menurutnya, memicu MPR RI untuk lebih gencar sosialisasikan Pancasila, terutama dengan melibatkan guru. “Saya termasuk yang berpaham bahwa guru menjadi sentral dan pusat untuk menciptakan orang-orang yang berakhlakul karimah dan mulia,” ungkap Alimin, Sabtu (16/9).

Dalam kesempatan itu Wakil Bupati Tulangbawang Barat Fauzi Hasan meminta, agar para guru menyampaikan sosialisasi Empat Pilar tersebut kepada murid-muridnya. “Kalau implementasi nilai-nilai Empat Pilar ini sampai ke tingkat bawah, Insya Allah negara kita aman dan tenteram,” Sambung Fauzi.

Baca Juga:  Pemuda Muhammadiyah Tubaba Dorong Kadernya Menjadi Penyelenggara Pemilu

Menurut Fauzi, budaya Indonesia yang luhur, santun, dan beradab senantiasa berjalan beriringan dan sesuai dengan Pancasila. “Upaya Anggota MPR-RI melaksanakan kegiatan sosialisasi 4 Pilar ini, tentu sangat mendukung dan memberikan efek positif bagi masyarakat yang ada di Tubaba,” pungkasnya.

Selain Wakil Bupati Fauzi Hasan dan Ir. Alimin Abdulah, hadir juga dalam kegiatan ini DR. H, Hermanto SE., MM (Fraksi PKS), Beny Rahmadhani (Anggota DPD-RI), Djasamen Purban, SH (anggota DPD RI), Ketua PGRI Tubaba Yudo Utomo, S.pd, seluruh kepala sekolah tingkat SD, SMP, SMA/SMK Se-Tubaba dan Kapolsek Tulang Bawang Udik, IPTU. Aladine Efendi, SH

Baca Juga:  Alumni 92 SMAN 1 Tumijajar Sembelih Hewan Kurban di Sekolahan

Kontributor: Basri

Editor : Gati Susanto

Publish : Basri Subur

 799 kali dilihat

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan.