Ribuan Siswa Peringati HUT Sumpah Pemuda

LAMPUNG UTARA NASIONAL

Lampung visual.com-Sumpah Pemuda adalah bukti janji para pejuang muda dimasa perjuangan kemerdekaan dahulu. Tepat 88 Tahun berlalu sejak ditetapkan pada 28 Oktober 1928 dan diperingati setiap tahun oleh semua pemuda agar selalu semangat berjuang sekuat tenaga memajukan kemakmuran bangsa serta menjaga keutuhan NKRI. Jum’at (28/10/16).

Hari ini di Stadion Sukung Kotabumi, Lampung Utara, dilaksanakan Upacara memperingati hari sumpah pemuda yang dihadiri dari berbagai elemen masyarakat, Siswa sekolah, aparat dan aparatur negara di Kabupaten Lampung Utara.

Baca Juga:  Jalin Kebersamaan, Tentara Makan Bersama Dengan Warga  

Mengutip ucapan Bung Karno “Berikan aku 1000 orang tua niscaya akan kucabut gunung semeru dari akarnya, beri aku 10 pemuda niscaya akan ku goncang dunia”, sempat terselip keraguan namun sekarang sudah terbukti dengan fakta-fakta para pemuda Indonesia sudah memberikan bukti mengharumkan nama Indonesia diberbagai bidang keahlian hingga taraf Internasional.

Salah satu dari sekian anak muda berbakat Indonesia ada nama Rio Haryanto, pembalap muda ini sudah mengikuti ajang Formula 1 (F1), yang secara otomatis membawa nama Indonesia dikancah Internasional  menjadi yang pertama sebagai warga negara Indonesia mengikuti ajang perlombaan mewah tersebut.

Baca Juga:  Sebagian "Talud TMMD" Nyaris Selesai

Wakil Bupati Lampura, dr. H. Sri Widodo, Sp.PD, M.kes dalam sambutan mewakili Bupati Agung Ilmu Mangkunegara, mengatakan agar para pemuda di Lampung Utara ikut berperan aktif mengisi pembangunan Lampung Utara menuju masa keemasannya.”Beberapa waktu yang lalu Tari-tarian pemuda kita diundang ke Mesir untuk menyajikan tarian khas Lampung, hal ini menunju kontribusi kita mewujudkan budaya ditingkat Internasional bersama para pemuda.” Tegas Wabup, Sri Widodo menambahkan.

Baca Juga:  Ringankan beban masyarakat, DPC Demokrat Lampura gelar pasar subsidi

Upacara memperingati hari sumpah pemuda kali ini mengusung tema “Pemuda Indonesia Menatap Dunia,” dengan dilaksanakan kegiatan tersebut diharapkan dapat menumbuhkan semangat bela negara dan jiwa Nasionalisme untuk NKRI, dimulai dari tingkat bawah khususnya para pemuda di Kabubaten Lampung Utara. (Catur)

 611 kali dilihat

Leave a Reply

Your email address will not be published.