Satgas TMMD Bojonegoro Gali Tanah Untuk Pembuatan Saluran Drainase Drainase

Satgas TMMD Bojonegoro Gali Tanah Untuk Pembuatan Saluran Drainase Drainase
JAWA TIMUR

Bojonegoro –
Satuan Tugas (Satgas) TNI Manunggal Membangun Desa (TMMD) ke- 110 kabupaten Bojonegoro terus beraktifitas mengerjakan sasaran fisik program.

Progran operasi bakti TNI diwilayah Kecamatan Tambakrejo ini dilaksanakan secara terpadu dan lintas sektoral.

Sertu Eko Wahyudi Anggota Satgas TMMD ke-110 Kodim 0813/ Bojonegoro membantu mencangkul persiapan untuk pembangunan drainase yang ada di Desa Jatimulyo, Kecamatan Tambakrejo, Kabupaten Bojonegoro.

“Pembangunan drainase itu dilakukan untuk memperlancar ketersediaan air bagi pertanian dan mengantisipasi terjadinya banjir,” ujarnya, Sabtu (13/3/2021).

Baca Juga:  Sinergi, Anggota Satuan Tugas TMMD Bojonegoro Dan Warga Rehab Rumah Tidak Layak Huni

Program pembangunan drainase yang dikerjakan dalam sasaran TMMD ke-110 Bojonegoro kali ini sepanjang 129 x 0,8 x 0,8 meter di Desa Jatimulyo, Kecamatan Tambakrejo, Kabupaten Bojonegoro. (Pendim 0813)

 290 kali dilihat