Satgas TMMD Ke 111 Kodim 1407/Bone Diminta Jaga Faktor Keamanan Dalam Bekerja

Satgas TMMD Ke 111 Kodim 1407/Bone Diminta Jaga Faktor Keamanan Dalam Bekerja
SULAWESI SELATANTMMD

BONE (LV) –

Tentara Manunggal Membangun Desa (TMMD) adalah suatu kegiatan yang dilaksanakan oleh personil Kodim 1407 BONE yang merupakan prajurit prajurit pilihan dan takenal lelah sehingga tidak heran kalau segala kegiatan di lapangan dapat berjalan dengan lancar meskipun alat secara manual seperti cangkul linggis tapi tidak mengurangi semangat kerja mereka. Sabtu 03/07/2021.

Di dalam kegitan pembangunan jalan di Desa Baringeng sementara dirintis oleh satgas TMMD Kodim 1407/Bone cara gotong royong ditambah lagi dari bantuan tenaga dari masyarakat setiap hari yang sangat antusias baik tenaga fisik maupun non fisik.

Baca Juga:  Prada Ponco Bercengkerama Dengan Anak Di Pinggir Sawah

Dandim 1407/Bone dalam hal ini Letkol Kav Budiman, SH juga menyampaikan ke anggota yang terlibat satgas TMMD Kodim 1407/Bone melalui Dan SSK Kepten Inf Muldin, bahwa anggota harus tetap semangat dalam bekerja dan menjaga faktor keamanan juga pada saat pengerjaan pembangunan fisik terutama pada saat mengankat bahan material.

Dengan adanya program TMMD yang di prakarsai Oleh. Kodim 1407/Bone maka di pastikan dapat membuahkan hasil maksimal dan dapat dirasakan manfaatnya oleh masyarakat sehingga usaha atau perekonomian masyarakat akan lebih meningkat,”Tutupnya.