Sedang Nongkrong, Satgas TMMD Bojonegoro Imbau Prokes Pemuda

Sedang Nongkrong, Satgas TMMD Bojonegoro Imbau Prokes Pemuda
JAWA TIMUR

Bojonegoro, lampungvisual.com –
Terhadap sekelompok pemuda yang sedang nongkrong di Pos Ronda, dan diketahui oleh Tim Satgas TMMD ke-110 Kodim/Bojonegoro, langsung mendatangi sekelompok pemuda tersebut dengan memberikan himbauan protokol kesehatan, karena ada pemuda yang tidak menggunakan masker,Rabu(17/03/2021).

Karena Suasana yang masih Pandemi Covid 19 sehingga harus benar benar dilakukan protokol kesehatan di lokasi TMMD (TNI Manunggal Membangun Desa) ke-110 di Desa Jatimulyo, Kecamatan Tambakrejo, Kabupaten Bojonegoro, Jawa Timur, agar semua selamat dan tidak ada yang terpapar Covid-19.

Baca Juga:  Satgas TMMD Bojonegoro Bersama Masyarakat Semangat Gotong-Royong Selesaikan Sasaran Fisik

Apalagi banyak personil TNI yang menjadi Satgas TMMD dan melakukan banyak kegiatan dalam rangka program TMMD di Desa Jatimulyo ini. Sehingga agar saling menjaga dari sebaran Covid-19 para personil TMMD mengingatkan dan menghimbau protokol kesehatan.

“Kami sampaikan kemasyarakat agar saling menjaga diri dari paparan sebaran covid 19,” Ungkap Koptu Aris Widodo,(Pendim 0813).

 186 kali dilihat